Jadwal Drawing Kualifikasi Piala Asia Putri U-17 2024 Hari Ini, Garuda Putri Masuk Pot 4 | OneFootball

Jadwal Drawing Kualifikasi Piala Asia Putri U-17 2024 Hari Ini, Garuda Putri Masuk Pot 4 | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: sportstars.id

sportstars.id

·3 November 2022

Jadwal Drawing Kualifikasi Piala Asia Putri U-17 2024 Hari Ini, Garuda Putri Masuk Pot 4

Gambar artikel:Jadwal Drawing Kualifikasi Piala Asia Putri U-17 2024 Hari Ini, Garuda Putri Masuk Pot 4

DRAWING Kualifikasi Piala Asia Putri U-17 2024 akan digelar hari ini, Kamis (3/11/2022). Undian tersebut akan ditayangkan di kanal Youtube AFC Asian Cup mulai pukul 15.00 WIB.

Timnas Putri Indonesia U-17 masuk dalam pot 4. Hal itu dikarenakan Garuda Pertiwi berstatus tanpa ranking dalam peringkat FIFA Putri.


Video OneFootball


Seperti diketahui, Timnas Putri Indonesia U-17 dipastikan lolos ke putaran final Piala Asia Putri U-17 2024. Indonesia resmi ditunjuk menjadi tuan rumah ajang turnamen putri paling bergengsi di Asia tersebut.

Piala Asia Putri U-17 2024 akan dimulai pada 7-20 April 2024 mendatang. Sementara laga Kualifikasi Piala Asia Putri U-17 2024 akan dibagi dalam dua putaran.

Putaran pertama akan segera digelar mulai 22-30 April 2023 yang terbagi dalam delapan grup. Kemudian putaran kedua akan digelar 16-24 September tahun depan.

"Putaran final rencananya akan digelar di Indonesia pada 7-20 April 2024," tulis rilis resmi AFC akhir Oktober lalu.

"Pengundian resmi babak 1 Kualifikasi Piala Asia Wanita AFC U17 Indonesia 2024™ pada hari Kamis, 3 November 2022 pukul 16.00 waktu setempat (15.00 WIB)," lanjut keterangan AFC.

Adapun tim tuan rumah Kualifikasi Piala Asia Putri U-17 2024 terbagi menjadi delapan tim. Mereka adalah Guam, Yordania, Republik Kirgistan, Mongolia, Singapura, Tajikistan, Thailand, dan Vietnam.

Garuda Pertiwi masuk di pot 4 bersama Kamboja, Turkmenistan, Irak, Bhutan, dan Bahrain. Menarik untuk melihat kiprah Timnas Putri Indonesia U-17 nanti.

Lihat jejak penerbit