Bola.net
ยท1 Maret 2025
Ini Instruksi Antonio Conte yang Buat Napoli Tahan Imbang Inter Milan

In partnership with
Yahoo sportsBola.net
ยท1 Maret 2025
Bola.net - Kapten Napoli, Giovanni Di Lorenzo buka suara terkait rahasia timnya bisa comeback lawan Inter Milan. Ia menyebut Antonio Conte memberikan instruksi khusus yang membuat mereka selamat dari kekalahan.
Napoli baru saja menjamu Inter Milan di Stadio Diego Armando Maradona di giornata ke-27 Serie A 2024/2025. Di laga ini, Napoli tertinggal 1-0 di babak pertama berkat gol tendangan bebas Federico Dimarco.
Di babak kedua, Napoli tampil lebih agresif. Mereka membombardir pertahanan Inter secara bertubi-tubi.
Hasilnya tiga menit sebelum waktu normal selesai, I Partenopei berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 berkat gol pemain pengganti Philip Billing.