Hattrick Cristiano Ronaldo Bawa Al Nassr Bantai Al Fateh 0-5 di Liga Arab Saudi | OneFootball

Hattrick Cristiano Ronaldo Bawa Al Nassr Bantai Al Fateh 0-5 di Liga Arab Saudi | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: INDOSPORT

INDOSPORT

·25 Agustus 2023

Hattrick Cristiano Ronaldo Bawa Al Nassr Bantai Al Fateh 0-5 di Liga Arab Saudi

Gambar artikel:Hattrick Cristiano Ronaldo Bawa Al Nassr Bantai Al Fateh 0-5 di Liga Arab Saudi

INDOSPORT.COMCristiano Ronaldo jadi bintang berkat torehan golnya saat Al Nassr raih kemenangan telak 0-5 kontra Al Fateh dalam lanjutan Liga Arab Saudi, Sabtu (26/08/2023) dini hari WIB.

Bertanding di Prince Abdullah Bin Jalawi Stadium, tim tamu Al Nassr terlihat sangat dominan ketika menghadapi Al Fateh pada pekan ketiga kasta tertinggi Liga Arab Saudi musim ini.


Video OneFootball


Al Nassr yang sempat telan dua kekalahan beruntun, langsung menurunkan para pemain terbaik mereka sejak awal laga.

Nama-nama seperti Marcelo Brozovic, Otavio, Cristiano Ronaldo, Sadio Mane hingga sang rekrutan anyar Aymeric Laporte turun sebagai starter.

Unggul materi pemain, Al Nassr berhasil membuka keunggulan pada menit ke-27’ melalui sontekan Sadio Mane usai menyambar umpan Cristiano Ronaldo.

Sepuluh menit berselang, giliran Cristiano Ronaldo yang catatkan nama di papan skor setelah memaksimalkan crossing Sultan Al Ghannam. Skor 0-2 bertahan hingga jeda.

Di babak kedua, gempuran Al Nassr semakin membabi-buta. Cristiano Ronaldo lagi-lagi berhasil mencetak gol usai mengeksekusi umpan manis Abdulrahman Ghareeb menit 55’.

Sepuluh menit jelang pertandingan usai, Al Nassr memperbesar keunggulan melalui gol ketiga Ronaldo serta brace Sadio Mane pada masa injury time. Skor berubah 0-5 dan bertahan hingga akhir laga.

Dengan kemenangan ini, Al Nassr berhasil merangsek naik ke peringkat 10 klasemen sementara Liga Arab Saudi lewat torehan tiga angka.

Sedangkan Al Fateh turun ke urutan empat dengan raihan empat poin dari tiga pertandingan.

Lihat jejak penerbit