Bola.net
·10 September 2024
Hasil Timnas Indonesia vs Timnas Australia: Skor 0-0

In partnership with
Yahoo sportsBola.net
·10 September 2024
Bola.net - Timnas Indonesia kembali mendapatkan hasil positif di lanjutan grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Berhadapan dengan Timnas Australia, Skuad Garuda berhasil bermain imbang dengan skor 0-0.
Di laga ini, Australia memang bisa dikatakan tampil lebih dominan dari Indonesia. Namun permainan disiplin anak asuh Shin Tae-yong membuat gawang Indonesia tidak kebobolan di laga ini.
Berkat hasil ini, Timnas Indonesia berhasil menempati peringkat empat klasemen sementara grup C dengan raihan dua poin, disusul Australia di peringkat kelima dengan raihan satu poin.
1 dari 4 halaman
Kiper Timnas Indonesia, Maarten Paes menggagalkan serangan Timnas Australia (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi
Bermain di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Timnas Indonesia langsung tampil mengancam. Baru beberapa menit laga berjalan, Sandy Walsh dan Rafael Struick memaksa Matt Ryan melakukan penyelamatan untuk menghalau bola dari gawang Australia.
Timnas Australia tidak tinggal diam begitu saja. Perlahan tapi pasti, mereka mulai mendominasi penguasaan bola dan membombardir pertahanan Indonesia.
Di menit ke-20, Maarten Paes melakukan penyelamatan krusial untuk menghentikan tendangan keras Harry Souttar yang memanfaatkan kemelut di depan gawang Indonesia.
Di menit ke-33, gawang Indonesia nyaris dibobol oleh Irankunda namun beruntung tendangannya hanya mengenai tiang gawang, lalu bola muntah berhasil diamankan oleh Paes.
Paes lagi-lagi membuat penyelamatan krusial untuk menghentikan peluang berbahaya dari Craig Goodwin. Hingga babak pertama berakhir, skor 0-0 berhasil dipertahankan Timnas Indonesia.