Bola.com
·18 Agustus 2023
Hasil Piala AFF U-23 2023: Brace Pemain Keturunan Skotlandia, Buat Malaysia U-23 Bikin Malu Timnas Indonesia U-23

In partnership with
Yahoo sportsBola.com
·18 Agustus 2023
Bola.com, Rayong - Timnas Indonesia U-23 harus rela menelan kekalahan pada laga perdana Piala AFF U-23 2023. Skuad Garuda Muda kalah 1-2 dari Timnas Malaysia di Rayong Provincial Stadium, Thailand, Jumat (18/8/2023) malam WIB.
Timnas Indonesia U-23 tampil percaya diri sejak awal babak pertama. Tim asuhan Shin Tae-yong mampu langsung memberikan tekanan kepada lini belakang Timnas Malaysia U-23.
Di sisi lain, Timnas Malaysia U-23 tampak cukup canggung dalam bermain. Syahir Bashah dan kawan-kawan tampak kesulitan menembus lini belakamg Garuda Muda.
Ramadhan Sananta mampu membuka keunggulan untuk Timnas Indonesia U-23 pada menit ke-29. Menerima umpan dari Frengky Missa, Sananta mampu mengelabuhi Mohammad Saiful Jamaluddin sebelum menempatkan bola di pojok kiri bawah gawang Timnas Malaysia U-23 yang dijaga Rahadiazli Rahalim.
Beckham Putra hampir menambah keunggulan bagi Timnas Indonesia U-23 pada menit ke-44. Sayangnya, eksekusi tendangan bebas gelandang Persib Bandung itu masih bisa ditepis kiper Timnas Malaysia U-23.