Bolasport.com
·27 Agustus 2023
In partnership with
Yahoo sportsBolasport.com
·27 Agustus 2023
BOLASPORT.COM - Tandukan dari Dusan Vlahovic mampu menghindarkan Juventus dari kekalahan melawan Bologna di rumah mereka sendiri, Allianz Stadium.
Laga berakhir dengan hasil seri antara Juventus dan Bologna lantaran kedua tim harus puas menyudahi laga dengan skor 1-1.
Dikutip BolaSport.com dari Sofascore, I Bianconeri menguasai jalannya laga dengan penguasaan bola mencapai 58 persen.
Dari segi peluang, Juventus mampu melepaskan 14 tendangan dengan 3 tembakan tepat sasaran.
Sementara itu, Bologna meluncurkan 10 shot dengan 4 tendangan ke arah gawang.
Jalannya Pertandingan
Memasang duet Federico Chiesa dan Dusan Vlahovic, Juventus mencoba tampil menyerang selepas peluit babak pertama dibunyikan.
Di bawah derasnya guyuran hujan, tempo pertandingan antara Juventus dan Bologna tetap berjalan cepat.
Namun, dalam 10 menit pertama kedua tim masih belum mendapatkan peluang berarti.
Kondisi lapangan yang licin dan basah membuat serangan-serangan Juventus belum mampu menghasilkan tembakan sama sekali ke arah gawang Bologna.
Keasyikan menyerang, gawang Juventus akhirnya jebol pada menit ke-24 oleh pemain Bologna, Lewis Ferguson.
Berawal dari umpan pendek di depan kotak penalti dari Joshua Zirkzee yang lolos dari cegatan Alex Sandro dan Bremer, bola mengarah ke Ferguson yang tak terkawal.
Tubrukan antara Alex Sandro dan Bremer membuat Ferguson berdiri bebas di dekat kotak penalti.
Masuk ke jantung pertahanan lawan, Ferguson menempatkan bola ke pojok kanan bawah gawang Juventus yang gagal dibaca baik oleh Perin. Juventus tertinggal 0-1.
Juventus dibuat kewalahan oleh serangan-serangan Bologna yang dibangun oleh Zirkzee, Ferguson, dan Riccardo Orsolini.
Memasuki setengah jam permainan, penguasaan bola jauh lebih banyak ada di pihak Bologna.
Pada menit ke-42, Juventus mendapatkan kesempatan menyamakan skor melalui tendangan bebas dari Nicolo Fagioli.
Sepakan perekik kencang Fagioli tepat ke arah gawang Bologna, tetapi berhasil ditangkis oleh Skorupski.
Hingga paruh pertama berakhir, Juventus gagal menyamakan skor dan gol dari Ferguson membawa Bologna memimpin 1-0.
Di babak kedua, permainan menyerang dan agresif tetap coba diterapkan oleh Juventus.
Upaya dari Juventus sejatinya membuahkan hasil saat paruh kedua baru berjalan enam menit setelah Dusan Vlahovic mencetak gol penyeimbang.
Namun, gol dari Vlahovic dianulir oleh wasit lantaran Adrien Rabiot dianggap telah offside lebih dulu usai meninjau VAR (Video Assistant Referee).
Juventus terus melancarkan serangan ke arah gawang Bologna dan mendapatkan peluang emas untuk mencetak gol melaui tendangan jarak jauh Timothy Weah pada menit ke-56.
Akan tetapi, sepakan roket Weah dari luar kotak penalti masih bisa ditepis satu tangan oleh Skorupski.
Guna menambah serangan, Juventus memasukkan Paul Pogba dan Samuel Iling-Junior.
Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Dramatis, Nunez Jadi Pahlawan 10 Pemain Liverpool Comeback Atas Newcastle
Bologna sendiri bukannya tanpa peluang di babak kedua setelah pada menit ke-70 sebuah sepakan dari Zirkzee berhasil mengarah tepat sasaran.
Bola berhasil ditepis oleh Perin dan mengarah ke Ndoye, tetapi sang pemain bersangkutan langsung diamankan oleh Bremer untuk melakukan clearance.
Upaya dari Bremer tersebut sempat diprotes oleh para pemain Bologna bahkan Thiago Motta dan stafnya yang menganggap penalti lantaran Bremer dianggap melanggar Ndoye.
Akibat dari protes itu, salah satu staf pelatih Bologna diganjar kartu merah sedangkan Motta diberi kartu kuning.
Sementara itu dalam 15 menit terakhir babak kedua, Juventus semakin meningkatkan intensitas serangan mereka ke gawang Bologna.
Upaya dari tuan rumah akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-80 setelah tandukan dari Vlahovic merobek jala gawang Skorupski.
Sebuah umpan silang dari Iling-Junior, yang menerima umpan terobosan Paul Pogba, berhasil dimaksimalkan sempurna oleh Vlahovic dengan tandukannya di dalam kotak penalti.
Sundulan dari penyerang asal Serbia tersebut tak mampu dijangkau oleh Skorupski yang bersarang di pojok kiri gawang Bologna. Juventus 1-1 Bologna.
Di menit-menit akhir pertandingan, baik Juventus dan Bologna sama-sama melancarkan serangan untuk memperoleh gol tambahan.
Hasil seri ini membuat Juventus untuk sementara bertengger di urutan keempat klasemen Liga Italia dengan koleksi empat poin dari dua laga.
Juventus 1-1 Bologna (Dusan Vlahovic 80'; Lewis Ferguson 24')
Juventus (3-5-2): 36- Mattia Perin; 12-Alex Sandro, 3-Bremer, 6-Danilo; 22-Timothy Weah (16-Weston McKennie 82'), 21-Nicolo Fagioli (10-Paul Pogba 66'), 5-Manuel Locatelli (15-Kenan Yildiz 82'), 25-Adrien Rabiot, 27-Andrea Cambiaso (17-Iling-Junior 66'); 9-Dusan Vlahovic, 7-Federico Chiesa (14-Arkadiuz Milik 73')
Pelatih: Massimiliano Allegri
Bologna (4-2-3-1):28-Lukasz Skorupski; 3-Stefan Posch, 31-Sam Beukema, 26-Jhon Lucumi, 22-Babis Lykogiannis (16-Tommaso Corazza 61'); 20-Michel Aebischer (17-Oussama El Azzouzi 85'), 6-Nikola Moro (8-Nicolas Dominguez 61'); 7-Riccardo Orsolini (10-Jesper Karlsson 60'), 19-Lewis Ferguson, 11-Dan Ndoye (80-Giovanni Fabbian 90+1') ; 9-Joshua Zirkzee
Pelatih: Thiago Motta
Langsung
Langsung
Langsung