Hasil Lengkap Sepakbola 4-5 Juni 2023 - Barcelona Kalah; Juventus Raih Poin Penuh | OneFootball

Hasil Lengkap Sepakbola 4-5 Juni 2023 - Barcelona Kalah; Juventus Raih Poin Penuh | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: 90min

90min

·5 Juni 2023

Hasil Lengkap Sepakbola 4-5 Juni 2023 - Barcelona Kalah; Juventus Raih Poin Penuh

Gambar artikel:Hasil Lengkap Sepakbola 4-5 Juni 2023 - Barcelona Kalah; Juventus Raih Poin Penuh

Sejumlah kompetisi Eropa memainkan partai terakhirnya pada Minggu (4/6) dan Senin (5/6) dinihari WIB. Barcelona yang sudah memastikan gelar La Liga harus mengakui keunggulan Celta Vigo dengan skor 2-1.

Sementara di Italia, Juventus berhasil menutup musim dengan kemenangan usai mengatasi perlawanan Udinese. Berikut 90MiN Indonesia rangkum hasil lengkap sepakbola yang terjadi pada 4-5 Juni 2023.


Video OneFootball


Hasil Lengkap Liga Italia 4-5 Juni 2023

Napoli 2-0 Sampdoria

Napoli berhasil mengakhiri musim 2022/23 dengan kemenangan usia mengatasi perlawanan Sampdoria dengan skor 2-0.Dua gol I Partenopei sukses dicetak Victor Osimhen dan Giovanni Simeone.

AC Milan 3-1 Verona

AC Milan juga berhasil meraih poin penuh kala berhadapan dengan Verona. Tiga gol Rossoneri sukses dicetak Olivier Giroud dan Rafael Leao yang dua kali mencatatkan namanya di papan skor.

Atalanta 5-2 Monza

Atalanta berpesta gol ke gawang Monza, Minggu (4/6). Lima gol tuan rumah berhasil dicetak Luis Muriel, Rasmus Hojlund dan Teun Koopmeiners yang menorehkan hattrick.Sementara dua gol balasan tim tamu dicetak Andrea Colpani dan Andrea Petagna.

Lecce 2-3 Bologna

Bologna berhasil meraih poin penuh saat melakoni laga tandang ke markas Lecce. Tiga gol tim tamu dicetak Marko Arnautovic, Joshua Zirkzee, dan Lewis Ferguson, sementara Lecce membalas melalui Lameck Banda dan Remi Oudin.

AS Roma 2-1 Spezia

AS Roma berhasil menutup musim dengan kemenangan saat mengalahkan Spezia. Tertinggal lebih dulu melalui gol Dimitris Nikolau, Roma akhirnya menang 2-1 berkat gol Nicola Zalewski dan penalti Paulo Dybala.

Udinese 0-1 Juventus

Juventus berhasil meraih poin penuh saat melakoni laga tandang ke markas Udinese. Federico Chiesa memastikan kemenangan timnya di menit ke-68.

Hasil Lengkap La Liga 4-5 Juni 2023

Mallorca 3-0 Rayo Vallecano

Mallorca berhasil mengatasi perlawanan Rayo Vallecano pada Minggu (4/6). Tiga gol tuan rumah sukses dicetak Vedat Muriqi, Jose Manuel Copete dan Angel Rodriguez.

Osasuna 2-1 Girona

Osasuna berhasil mengalahkan Girona pada Minggu (4/6). Dua gol tuan rumah dicetak Ante Budimir di menit ke-52 dan 55, sementara gol balasan tim tamu dicetak Reinier Jesus.

Real Madrid 1-1 Athletic Bilbao

Real Madrid harus puas dengan raihan satu poin saat bertemu Athletic Bilbao, Minggu (4/6). Oihan Sancet membuka keunggulan tim tamu di menit ke-46, namun Karim Benzema menyelematkan timnya dari kekalahan lewat golnya di menit ke-72.

Real Sociedad 2-1 Sevilla

Real Sociedad resmi menutup musim di posisi empat usai mengalahkan Sevilla dengan skor 2-1. Dua gol tuan rumah dicetak Brais Mendez dan Mohammed Ali Cho, sementara Sevilla membalas melalui Erik Lamela.

Villarreal 2-2 Atletico Madrid

Villarreal dan Atletico Madrid harus puas dengan raihan satu poin usai bermain imbang 2-2. Nicolas Jackson membuka keunggulan tim tamu di menit kesembilan, tuan rumah berbalik unggul 2-1 berkat gol Angel Correa di menit 18 dan 56.Villarreal selamat dari kekalahan usai Jorge Pasqual mencetak gol di menit ke-90+2/

Celta Vigo 2-1 Barcelona

Barcelona gagal menutup musim dengan kemenangan dan harus mengakui keunggulan Celta Vigo di pekan terakhir La Liga yang dihelat di Balaidos, Senin (5/6) dinihari WIB.Tuan rumah menang 2-1 lewat dua gol yang dicetak Gabri Veiga di menit ke-42 dan 65, sementara Barca membalas lewat Ansu Fati di menit ke-79.

Elche 1-1 Cadiz

Espanyol 3-3 Almeria

Tim yang sudah resmi terdegradasi, Espanyol, bermain imbang 3-3 saat melawan Almeria, Senin (5/6) dinihari WIB.Tiga gol tuan rumah dicetak Javi Puado, Ronael Gabriel dan Luca Kolesho, sementara Almeria membalas lewat El Bilal Tore dan dua gol Adri Embarba.

Lihat jejak penerbit