Hasil BRI Liga 1: Persita Bungkam Persija Jakarta, Persib Bandung Keok di Tangan PSM Makassar | OneFootball

Hasil BRI Liga 1: Persita Bungkam Persija Jakarta, Persib Bandung Keok di Tangan PSM Makassar | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bolatimes.com

Bolatimes.com

·22 Juli 2023

Hasil BRI Liga 1: Persita Bungkam Persija Jakarta, Persib Bandung Keok di Tangan PSM Makassar

Gambar artikel:Hasil BRI Liga 1: Persita Bungkam Persija Jakarta, Persib Bandung Keok di Tangan PSM Makassar

Bolatimes.com - Persita Tangerang berhasil mengalahkan Persija Jakarta pada pertandingan pekan keempat BRI Liga 1 2023-2024. Sementara Persib Bandung dilibas PSM Makassar, Sabtu (23/7/2023).

Pada lanjutan BRI Liga 1 kemarin, tersaji tiga pertandingan. Persita Tangerang menaklukkan Persija Jakarta dengan skor 1-0 di Stadion Indomilk Arena, Tangeran.


Video OneFootball


semata wayang Persita dipersembahkan oleh Esal Sahrul pada babak kedua. Kemenangan tersebut mengantarkan Persita ke posisi kedua klasemen sementara.

Di pertandingan lain, Persib Bandung takluk di tangan PSM Makasssar dengan skor 4-2 pada laga tandang yang berlangsung di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare.

Kemenangan PSM Makassar berkat gol-gol dari Kenzo Nambu, Victor Dethan, Everton Nascimento serta Andy Harjito, sedangkan Persib Bandung sempat membalas melalui gol bunuh diri Yuran Fernandes dan tendangan jarak jauh Marc Klok.

Maung Bandung pun kembali gagal mencuri tiga poin, setelah imbang di tiga laga sebelumnya. Kekalahan atas PSM, membuat Persib berada di zona degradasi.

Berbeda nasib dengan Persija dan Persib, Persikabo 1973 sukses melibas Bhayangkara FC dengan skor 3-1. Pada laga yang dimainkan, di Stadion Patriot Candrabhaga, Persikabo mengakhiri catatan minor di pekan keempat BRI Liga 1 2023-2024.

Meski sempat tertinggal terlebih dahulu akibat gol Crislan Henrique, Persikabo 1973 membalikkan keadaan berkat gol Jose Varela dan brace Yandi Sofyan Munawar.

Kekinian, Persikabo bertengger di urutan ke-13 klasemen, sedangkan Bhayangkara FC menjadi juru kunci.

Hasil BRI Liga 1 di pekan keempat, Sabtu (22/7/2023) seperti dimuat Antara:

Persita Tangerang vs Persija Jakarta 1-0PSM Makassar vs Persib Bandung 4-2Persikabo 1973 vs Bhayangkara FC 3-1

Lihat jejak penerbit