Gerak-Gerik Cristiano Ronaldo: Marah-Marah, Ngomel Sendiri, Eh Sampai Minta Wasit Diganti | OneFootball

Gerak-Gerik Cristiano Ronaldo: Marah-Marah, Ngomel Sendiri, Eh Sampai Minta Wasit Diganti | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.net

Bola.net

·1 November 2023

Gerak-Gerik Cristiano Ronaldo: Marah-Marah, Ngomel Sendiri, Eh Sampai Minta Wasit Diganti

Gambar artikel:Gerak-Gerik Cristiano Ronaldo: Marah-Marah, Ngomel Sendiri, Eh Sampai Minta Wasit Diganti

Bola.net - Al Nassr tampil tangguh untuk membekuk Al Ittifaq dalam duel babak 16 besar King Cup of Champions 2023, Liga Arab Saudi. Kali ini, Al Nassr cukup memetik kemenangan tipis 1-0.

Pertandingan di Al Awwal Park Stadium tersebut berlangsung sengit. Al Nassr benar-benar dominan sejak awal laga, tapi penyelesaian akhir mereka buruk. Terlalu banyak peluang terbuang.


Video OneFootball


Skor sempat terkunci 0-0 selama 90 menit. Laga dilanjutkan ke extra time dan baru di menit ke-107, Sadio Mane berhasil menjebol gawang lawan dan mengunci kemenangan Al Nassr.

Kali ini, sang superstar Cristiano Ronaldo tidak berkontribusi. Justru Ronaldo tampak frustrasi sepanjang laga, bahkan sampai meminta wasit utama diganti!

1 dari 2 halaman

Kesal keputusan wasit Piero Maza, Ronaldo sampai minta ganti wasit!

Di ujung babak pertama, Talisca sempat mencetak gol untuk membawa Al Nassr unggul. Namun, gol itu lantas dianulir karena VAR menunjukkan bahwa Ronaldo ada di posisi offside dan mengganggu permainan.

Wasit asal Chile, Piero Maza, lantas kembali melihat monitor VAR sebelum akhir babak pertama. Talisca lagi-lagi terlibat, kali ini dengan insiden pelanggaran.

Awalnya wasit mengeluarkan kartu kuning untuk Talisca, tapi setelah melihat VAR, dia mengubahnya jadi kartu merah.

Ronaldo pun mendapatkan hukuman kartu kuning di babak pertama. Dia hampir kena kartu kuning kedua, beruntung wasit masih membiarkannya.

Bahkan, saking kecewanya dengan kepemimpinan Maza, di babak kedua Ronaldo menunjukkan gestur meminat wasit utama untuk diganti.

2 dari 2 halaman

Ngomel dan marah-marah, untung menang

Pertandingan ini memang sepertinya tidak berpihak kepada Ronaldo. Dia tampak frustrasi sepanjang laga. Meluapkan amarahnya dengan gestur-gestur negatif di lapangan.

Ronaldo membuang beberapa peluang matang yang seharusnya bisa jadi gol. Dia juga tidak banyak terlibat dalam proses kreasi serangan tim.

Sepanjang laga, Ronaldo berulang kali melemparkan protes kepada wasit. Bahkan dia terus mengomel ketika tim memasuki ruang ganti di paruh waktu pertandingan, Jordan Henderson sempat menanggapinya.

Untung Al Nassr masih menang, Sadio Mane mencetak gol penentu, Ronaldo marah-marah dan frustrasi sepanjang laga.

Lihat jejak penerbit