Gareth Bale Tunda Gantung Sepatu Usai Bawa Wales Lolos ke Qatar | OneFootball

Gareth Bale Tunda Gantung Sepatu Usai Bawa Wales Lolos ke Qatar | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Skor.id

Skor.id

·6 Juni 2022

Gareth Bale Tunda Gantung Sepatu Usai Bawa Wales Lolos ke Qatar

Gambar artikel:Gareth Bale Tunda Gantung Sepatu Usai Bawa Wales Lolos ke Qatar
  • Gareth Bale menunda pensiun setelah mengantar Wales lolos ke Piala Dunia 2022.
  • Wales lolos ke Qatar setelah menyingkirkan Ukraina di final play-off.
  • Gareth Bale dikaitkan dengan sejumlah klub papan tengah Liga Inggris

SKOR.id - Gareth Bale menegaskan menunda niatnya pensiun setelah Wales memenangkan tiket ke putaran besar Piala Dunia 2022.

Di final play-off melawan Ukraina, Wales menang 1-0, dengan demikian mereka mendapat jatah di putaran final Piala Dunia 2022 yang akan diadakan di Qatar akhir tahun ini.


Video OneFootball


Ini merupakan kemenangan bersejarah bagi Bale dan rekan-rekan setimnya ketika mereka merebut tiket ke Piala Dunia untuk pertama kalinya sejak 1958.

Gareth Bale memainkan perannya sebagai pahlawan Wales di pertandingan pada Senin (6/6/2022) malam dini hari.

Dia melakukan tendangan bebas yang sangat berbahaya sebelum Andriy Yarmolenko menyundul bola ke gawangnya sendiri.

Berbagi usai kemenangan bersejarah ini, Bale mengaku belum berpikir untuk pensiun usai bergabung dengan timnas demi merebut tiket ke putaran final Piala Dunia 2022.

"Ini adalah kemenangan terbesar dalam sejarah Wales," kata sang kapten.

"Kami akan pergi ke Piala Dunia. Hasil ini memiliki arti yang signifikan dan impian para penggemar sepak bola Wales telah terwujud. Kami telah bekerja keras untuk hasil ini.

"Tidak ada kata yang bisa menggambarkan bagaimana perasaan kami saat ini. Saya dapat memperpanjang karier saya ketika saya memenangkan tiket dengan Wales ke putaran final Piala Dunia," tambah Bale.

Gambar artikel:Gareth Bale Tunda Gantung Sepatu Usai Bawa Wales Lolos ke Qatar

Marcelo (kiri bawah), Gareth Bale (kanan), dan Isco (tengah), saat merayakan malam perayaan gelar di Stadion Santiago Bernabeu, Senin (30/5/2022) malam. (Twitter/Real Madrid CF)

Gareth Bale saat ini berstatus pemain bebas transfer di setelah kontraknya di Real Madrid berakhir berakhir Juni ini.

Pemain 33 tahun itu sempat disebut akan gantung sepatu dan dikaitkan dengan beberapa tim papan tengah Inggris, juga klub di tanah kelahirannya, Cardiff.

Baca Juga Berita Gareth Bale Lainnya:

Klik gambar untuk mengunggah app Skor.id.

Lihat jejak penerbit