Gaji Elkan Baggott di Ipswich Town: Ternyata, Lebih Kecil dari Pemain Liga 1! | OneFootball

Gaji Elkan Baggott di Ipswich Town: Ternyata, Lebih Kecil dari Pemain Liga 1! | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: sportstars.id

sportstars.id

·16 Juni 2023

Gaji Elkan Baggott di Ipswich Town: Ternyata, Lebih Kecil dari Pemain Liga 1!

Gambar artikel:Gaji Elkan Baggott di Ipswich Town: Ternyata, Lebih Kecil dari Pemain Liga 1!

JAKARTA - Gaji Elkan Baggot di Ipswich Town menjadi informasi menarik bagi penggemar sepak bola di Tanah Air. Bagaimana tidak, bek hebat Timnas Indonesia yang berhasil tampil gemilang kontra Palestina ini tentu menjadi pusat perhatian.

Elkan Baggot berhasil membuat Palestina tak berkutik di depan gawang Syahrul Trisna. Dia mampu melakukan covering yang begitu memukau baik bola datar maupun lambung hingga membuat Timnas Indonesia tak kebobolan.


Video OneFootball


Hal tersebut membuat publik penasaran mengenai gaji Elkan Baggot di Ipswich Town. Berikut informasinya telah Sportstars.id rangkum dari berbagai sumber;

Gaji Elkan Baggott di Ipswich Town

Gambar artikel:Gaji Elkan Baggott di Ipswich Town: Ternyata, Lebih Kecil dari Pemain Liga 1!

Gaji Elkan Baggot di Ipswich Town yaitu senilai 67.600 poundsterling atau setara Rp1,2 miliar. Jika dihitung per minggu, maka Elkan Baggot hanya menerima gaji sebesar Rp24 juta saja.

Bayaran tersebut pun membuat Elkan menjadi pesepak bola dengan gaji terbesar ke-16 di Gillingham dan menjadi pemain dengan gaji terbesar ke-23 di Ipswich Town per tahun 2023 ini.

Nominal tersebut rupanya berada di bawah kebanyak pemain Liga 1 yang terbilang mentereng. Misalnya saja Osvaldo Haay. Pada 2019 lalu, ia mendapat bayaran mencapai Rp2,1 miliar per tahun bersama Persebaya Surabaya sebelum hengkang ke Persija Jakarta.

Belum lagi pemain-pemain asing yang merumput di Liga 1, gajinya sudah tentu berada di atas dari yang didapatkan oleh Elkan Baggot.

Saat ini, Elkan Baggot terikat secara resmi dengan klub Ipswich Town, namun ia sedang dipinjamkan kepada Gillingham di League Two. Sebelumnya dia juga pernah dipinjamkan kepada Cheltenham Town di League One atau kasta ketiga pada musim 2022-2023.

Meskipun pemain belakang namun saat bersama Gillingham, Elkan Baggot berhasil mencetak 2 gol dari 19 laga yang dijalaninya. Selain itu dalam ajang FA Cup juga Elkan berhasil mencetak 1 gol.

Saat ini nilai pasar dari Elkan Baggot mencapai Rp4,35 miliar yang mana akan jadi patokan jika ada tim Liga 1 yang hendak memboyongnya.

Lihat jejak penerbit