Stats Perform
·6 Desember 2018
In partnership with
Yahoo sportsStats Perform
·6 Desember 2018
Penyerang Thailand Adisak Kraisorn tak bisa menutupi rasa kecewanya setelah gagal mengekeskusi penalti ketika ditahan Malaysia pada laga leg kedua Piala AFF di Stadion Rajamangala, (5/12) kemarin. Pertandingan tersebut berakhir dengan kedudukan imbang.
Andai sepakan 12 pas tersebut berhasil Thailand bisa melangkah ke final karena saat itu kedudukan sedang 2-2. Tim Gajah Perang mendapatkan penalti pada menit 90+5 namun tendangan Adisak melambung.
Akibatnya, Thailand harus mengubur impiannya mempertahankan gelar. Malaysia lolos ke partai puncak karena pada leg pertama imbang tanpa gol sehingga mereka unggul produktivitas gol tandang.
"Saya tak bisa berkata apa-apa, Inilah sepak bola. Saya akan mengingat hal ini sebagai sebuah pelajaran. Saya mengakui itu kesalahan saya. Terlalu banyak berpikir, saya rasa jika mengambil tendangan harus tegas," ujar Adisak dari THSport.
"Pada akhirnya saya ingin mengucapkan terima kasih kepada suporter. Saya juga ingin meminta maaf kepada seluruh fans. Kegagalan ini akan dikenang sebagai pelajaran dan untuk pengembangan diri saya agar lebih baik dari sekarang," tambahnya.
Langsung