Gabung Borneo FC Samarinda, Pemain Naturalisasi Jebolan Almere City Merasa Bahagia | OneFootball

Gabung Borneo FC Samarinda, Pemain Naturalisasi Jebolan Almere City Merasa Bahagia | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bolatimes.com

Bolatimes.com

·26 November 2023

Gabung Borneo FC Samarinda, Pemain Naturalisasi Jebolan Almere City Merasa Bahagia

Gambar artikel:Gabung Borneo FC Samarinda, Pemain Naturalisasi Jebolan Almere City Merasa Bahagia

Bolatimes.com - Pemain naturalisasi yang telah mengoleksi 30 penampilan bersama Timnas Indonesia merasa bahagia bergabung dengan Borneo FC Samarinda. Bahkan ia sudah dua musim di tim asal Kalimantan Timur tersebut.

Pemain yang pernah juga membela Almere City (Belanda) bukan tanpa alasan mengapa dirinya senang gabung dengan Borneo FC Samarinda. Dia sangat bahagia dengan suasana di dalam tim Pesut Etam.


Video OneFootball


Datang ke Indonesia pada 2011, pemain yang kini berseragam Borneo FC dinaturalisasi oleh PSSI. Dia adalah Stefano Lilipaly, pemain keturunan Indonesia-Belanda dengan posisi sebagai gelandang serang atau penyerang sayap.

Setelah jalani naturalisasi, Stefano Lilipaly beberapa kali memperkuat Timnas Indonesia, hingga pada 2017, dia memutuskan gabung dengan klub Bali United. Kemudian pada musim 2022/2023, Lilipaly memutuskan hengkang dari klub asal Pulau Dewata, dan Borneo jadi pilihan tim selanjutnya.

Perasaan Lilipaly bahagia ketika pertama menginjakkan kakinya di markas Borneo FC, bahkan dua musim dia memberi kontribusi yang bagus.

"Saya bahagia di sini, senang sekali sama rekan-rekan dan staff manajemen," ungkapnya, dikutip dari kanal YouTube LIB TV, (26/7).

Selama memperkuat Borneo, Lilipaly sudah mengemas 21 gol dan 22 assist dari 59 penampilannya.

Untuk musim 2023/2024 Liga 1, Lilipaly memimpin daftar pemain lokal paling subur di kompetisi tersebut.

Lihat jejak penerbit