sportstars.id
·25 Januari 2023
In partnership with
Yahoo sportssportstars.id
·25 Januari 2023
WARSAWA - Fernando Santos resmi menangani Timnas Polandia. Pada kesempatan ini dia bertekad untuk membangun pondasi skuad masa depan Bialo-czerwoni -julukan Timnas Polandia- agar lebih baik.
Sebelumnya Federasi Sepak Bola Portugal (FPF) mengumumkan Santos meninggalkan Selecao das Quinas -julukan Timnas Portugal. Hal tersebut tak lepas dari hasil mengecewakan Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan di Piala Dunia 2022.
Portugal hanya mampu melaju hingga babak perempat final Piala Dunia 2022. Mereka harus mengakui kehebatan Maroko dengan skor tipis 0-1.
Santos menjelaskan tujuan terdekatnya bersama Timnas Polandia adalah lolos ke Piala Eropa 2024 mendatang. Dia berambisi ingin memenangkan sebanyak gelar, karena sejak awal adalah tujuannya sebagai seorang pelatih.
"Tujuannya adalah untuk lolos ke Kejuaraan Eropa, tetapi lebih penting untuk terus maju dan terus menang. Saya ingin memenangkan segalanya, ini selalu menjadi ambisi saya," kata Santos dilansir dari Tuttomercatoweb, Rabu (25/1/2023).
Pelatih berusia 68 tahun itu menjelaskan ingin meninggalkan warisan berharga untuk Timnas Polandia. Santos berjanji bakal membangun pondasi untuk Bialo-czerwoni agar tampil lebih baik di masa mendatang.