Stats Perform
·6 April 2019
In partnership with
Yahoo sportsStats Perform
·6 April 2019
Parma memberikan kesempatan untuk berlatih dan melakoni trial bagi bekas wonderkid AC Milan, Hachim Mastour.
Melalui laman Instagram miliknya, Mastour mengunggah video dirinya di kompleks latihan Parma dengan kata-kata 'waktu berlatih' dan Calciomercato menyebut itu sebagai trial.
Gelandang serang berusia 20 tahun tersebut pernah digadang-gadang bakal menjadi bintang besar bagi Milan di masa depan ketika bergabung dengan akademi mereka pada 2012 lalu.
Namun, perkembangan Mastour dinilai gagal dan sama sekali tak pernah tampil bersama tim utama Rossoneri. Sementara beberapa periode pinjaman di Malaga dan PEC Zwolle tak membuahkan hasil.
Ia pernah tampil sebanyak tujuh kali bersama tim nasional Italia U-16, akan tetapi memilih untuk membela Maroko di level senior pada 2015 lalu.
Mastour saat ini berstatus tanpa klub setelah meninggalkan klubnya di Yunani, PAS Lamia pada Maret kemarin.