Stats Perform
·1 September 2018
In partnership with
Yahoo sportsStats Perform
·1 September 2018
Pemain muda Indonesia Egy Maulana Vikri perlahan-lahan mulai mendapat kepercayaan dari pelatih Lechia Gdansk Piotr Stokowiec setelah namanya masuk ke dalam daftar susunan pemain saat mengalahkan tuan rumah Korona Kiele, Sabtu (1/9) dinihari WIB, dalam lanjutan Liga Utama Polandia (Ekstraklasa).
Masuknya nama Egy ke dalam daftar 18 pemain Lechia di laga itu merupakan perkembangan yang bagus. Sebelumnya, Egy tak masuk ke dalam daftar, walau turut dibawa ke Gornik Zabrze.
“Atmosfer di dalam tim bagus, dan kami terus meningkatkan hubungan antarpemain. Itu yang membuat kami memperoleh hasil bagus [empat kemenangan beruntun],” ujar Stokowiec diwartakan laman Echodnia.
“Ini pertandingan penting buat kami. Setelah jeda kompetisi, kami akan tampil lebih baik.”
Sementara itu, dalam wawancara dengan Sportowe Fakty beberapa hari sebelum laga, Stokowiec menyatakan tidak ingin terburu-buru menurunkan Egy menjalani debut di Ekstraklasa.
“Saya ingin menstimulasikan lebih dulu. Itu sebabnya saya memasukkan dia ke daftar 20 pemain untuk pertandingan Górnik Zabrze. Dia memang tak masuk daftar susunan pemain, tapi dia mesti merasakan seperti apa perjalanan laga tandang, sehingga dia dapat menyatu dengan tim,” ucap Stokowiec.
“Saya merasa senang dengan perkembangannya. Saya kira dalam waktu dekat ia akan menjalani debutnya di liga utama. Tapi kami perlu mencarikan momen untuk dia dan tim. Dia harus sabar, karena kami tidak ingin membuat kesalahan yang bisa membuat dia tertekan.”
Langsung