Drawing Euro 2024: Timnas Spanyol dan Italia Terjebak di Grup Neraka? | OneFootball

Drawing Euro 2024: Timnas Spanyol dan Italia Terjebak di Grup Neraka? | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: INDOSPORT

INDOSPORT

·3 Desember 2023

Drawing Euro 2024: Timnas Spanyol dan Italia Terjebak di Grup Neraka?

Gambar artikel:Drawing Euro 2024: Timnas Spanyol dan Italia Terjebak di Grup Neraka?

INDOSPORT.COM - Drawing Euro 2024 atau Piala Eropa telah digelar pada Minggu (3/12/23) dini hari WIB, di mana Spanyol, Kroasia, dan Italia berada di satu grup, sehingga otomatis menjadi grup neraka.

Drawing Euro 2024 baru saja digelar di Elbphilharmonie, Hamburg, Jerman. Perhelatan akbar ini akan dihelat di Jerman, pada 14 Juni hingga 14 Juli 2024 mendatang.


Video OneFootball


Sesi drawing dilakukan oleh Deputy General Secretary and Director of Football UEFA, serta dihadiri oleh sejumlah legenda sepak bola Eropa.

Eks kiper timnas Italia, Gianluigi Buffon, turut membagikan tim-tim unggulan ke dalam grup. Jerman sebagai tuan rumah berada di Grup A, Spanyol Grup B, Inggris Grup C, Prancis Grup D, Belgia Grup E, dan Portugal Grup F.

Kemudian, legenda timnas Belanda, Wesley Senijder, ikut mengatur kontestan dari pot 2 yang terdiri atas Hungaria, Rumania, Denmark, Turki, Albania, dan juga Austria.

Tiba saatnya  Euro 2024. Grup A dihuni oleh tim tuan rumah Jerman, yang akan menantang Hungaria, Skotlandia, dan Swiss.

Kejutan terjadi di Grup B yang berisikan Spanyol sebagai tim unggulan, lalu Albania masuk, dan akhirnya datang dua penantang berat, yakni Kroasia dan juara bertahan Italia.

Inggris menempati Grup C bersama Denmark, Slovenia, dan Serbia. Sementara itu, Prancis masuk ke Grup D bersama Austria, Belanda, dan pemenang play-off jalur A, salah satu dari Wales, Polandia, Finlandia, atau Estonia.

Grup E mempertemukan Belgia, Rumania, Slovakia, dan pemenang play-off jalur B, yakni salah satu dari Israel, Bosnia-Herzegovina, Ukraina, atau Islandia.

Terakhir, ada Grup F yang dihuni oleh Portugal, Turki, Republik Ceko, dan pemenang playoff jalur C yang diikuti oleh Georgia, Luksemburg, Yunani, dan Kazakhstan.

Lihat jejak penerbit