Diterpa Badai Cedera, Timnas Belanda Panggil Pemain Keturunan Indonesia untuk Euro 2024 | OneFootball

Diterpa Badai Cedera, Timnas Belanda Panggil Pemain Keturunan Indonesia untuk Euro 2024 | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.net

Bola.net

·12 Juni 2024

Diterpa Badai Cedera, Timnas Belanda Panggil Pemain Keturunan Indonesia untuk Euro 2024

Gambar artikel:Diterpa Badai Cedera, Timnas Belanda Panggil Pemain Keturunan Indonesia untuk Euro 2024

Bola.net - Pemain keturunan Indonesia, Ian Maatsen, akan bermain di Euro 2024 setelah menerima panggilan mendadak untuk masuk ke dalam skuad Timnas Belanda.

Maatsen sempat masuk dalam daftar 30 pemain awal yang dipanggil Ronald Koeman, namun gagal masuk ke dalam 26 pemain terakhir saat skuat diumumkan pekan lalu.


Video OneFootball


Meskipun tampil mengesankan selama masa peminjaman enam bulan di Borussia Dortmund, di mana Maatsen membantu tim Bundesliga tersebut mencapai final Liga Champions, pencoretan dirinya tidak terlalu mengejutkan mengingat ia belum pernah membela timnas senior.

Pemain yang memiliki darah Indonesia dari ibunya, tepatnya Jawa itu rupanya masih kembali ke Jerman musim panas ini, dengan Koeman memanggil kembali sang bek kiri di menit-menit terakhir menyusul krisis cedera yang menerpa Timnas Belanda.

Lihat jejak penerbit