Skor.id
·2 Februari 2022
In partnership with
Yahoo sportsSkor.id
·2 Februari 2022
SKOR.id - Kolombia butuh keajaiban untuk bisa tampil di Piala Dunia 2022 setelah kalah 0-1 dari Argentina di kualifikasi Amerika Selatan, Rabu (2/2/2022).
mencetak satu-satunya gol di Stadion Mario Kempes pada menit ke-29 setelah tanpa pengawalan di kotak penalti.
Meski kebobolan, kiper Kolombia Camilo Vargas berhasil membuat beberapa penyelamatan penting, termasuk tiga tembakan dari winger veteran Angel di Maria.
Argentina tanpa megabintangnya, Lionel Messi, yang masih dalam masa pemulihan Covid-19. Namun, tim asuhan Lionel Scaloni sudah mengamankan tempat mereka - bersama Brasil - di Qatar.
Dengan kekalahan ini, Kolombia berada di peringkat ketujuh dengan 17 poin. Peru, yang saat ini berada di peringkat kelima dengan 20 poin, akan bermain nanti melawan Ekuador di Lima.
Uruguay memiliki dua pertandingan tersisa: Peru di kandang dan Cile tandang. Sementara Kolombia masih akan menjamu Bolivia dan tandang ke Venezuela.
Amerika Selatan memiliki jatah empat tiket untuk langsung ke Piala Dunia 2022. Posisi kelima akan memainkan playoff melawan tim Asia untuk mendapatkan satu tempat.
Penyerang Cile, Alexis Sanchez merayakan golnya ke gawang Bolovia, Rabu (2/2/2022). (seleccion chilena/Twitter)
Sebelumnya, Cile mengalahkan Bolivia 3-2 di Stadion Hernando Siles di La Paz berkat dua gol Alexis Sanchez dan satu lagi oleh Marcelino Nunez.
Hasil tersebut membuat Cile tetap berada di posisi keenam dengan 19 poin dan hampir menutup peluang Bolivia, yang masih bertahan dengan 15 poin.
"Ini adalah hadiah untuk upaya kami, tetapi tidak selesai di sini," kata Sanchez.
Uruguay yang punya pelatih baru Diego Alonso meraih kemenangan kedua berturut-turut, terbaru mengalahkan Venezuela 4-1.
Rodrigo Betancur, Giorgian de Arrascaeta, Edinson Cavani dan Luis Suarez semuanya mencetak gol untuk Uruguay. Satu-satunya gol Venezuela adalah dari Josef Martinez.
Baca Juga Berita Piala Dunia 2022 Lainnya:
Klik gambar untuk mengunggah app Skor.id.