Direktur Jakpro Sebut Jakarta International Stadium Siap Jadi Venue Piala Dunia U-17 | OneFootball

Direktur Jakpro Sebut Jakarta International Stadium Siap Jadi Venue Piala Dunia U-17 | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: sportstars.id

sportstars.id

·26 Juni 2023

Direktur Jakpro Sebut Jakarta International Stadium Siap Jadi Venue Piala Dunia U-17

Gambar artikel:Direktur Jakpro Sebut Jakarta International Stadium Siap Jadi Venue Piala Dunia U-17

JAKARTA - Stadion Jakarta International Stadium (JIS) siap apabila FIFA ingin menjadikannya sebagai venue pertandingan Piala Dunia U-17. Hal tersebut diungkapkan oleh Direktur PT. Jakarta Propertindo, Iwan Takwin.

"Siap, akan kita persiapkan," ucap Iwan Takwin kepada awak media, Senin (26/6/2023).


Video OneFootball


Lebih lanjut, Iwan Takwin mengatakan akan terus mengembangkans sejumlah fasilitas, termasuk salah satunya akses transportasi, akses masuk masyarakat agar nantinya bisa menyelenggarakan kegiatan olahraga internasional seperti Piala Dunia U-17.

"Semua akses ini akan kita kembangkan. Di sini di desain dibangun untuk setiap aktivitas dan kegiatan internasional," ujar Iwan Takwin.

Saat disinggung mengenai kondisi rumput lapangan JIS, Iwan Takwin mengaku bahwa terakhir FIFA mengecek saat perencanaan Piala Dunia U-20. Sehingga, rumput masih aman untuk digunakan.

"Dulu waktu perencanaan (Piala Dunia U-20) sudah," ujar Iwan Takwin.

Walaupun sudah melakukan persiapan, Iwan Takwin mengaku belum ada konfirmasi resmi dari pihak FIFA apakah JIS akan dijadikan sebagai venue pertandingan.

Lihat jejak penerbit