sportstars.id
·10 Januari 2023
In partnership with
Yahoo sportssportstars.id
·10 Januari 2023
MANCHESTER – Manchester United akan menghadapi Charlton Athletic pada babak perempat final Piala Liga Inggris 2022-2023. Melihat hal tersebut, Diogo Dalot meminta rekan setimnya untuk tidak anggap remeh The Addicks.
Pada laga tersebut, Man United lebih diuntungkan ketimbang Charlton Athletic. Pasalnya tim polesan Erik Ten Hag itu akan bermain di markasnya sendiri, yaitu di Stadion Old Trafford, Rabu (11/1/2023) 03.00 WIB.
Selain itu, diatas kertas juga Setan Merah –julukan Man United- jauh lebih diunggulkan untuk memenangi laga tersebut. Terlebih, Charlton Athletic merupakan tim dari League One, yang sedang berada di papan tengah divisi 3 Liga Inggris.
Meski demikian, Dalot mengungkapkan bahwa Man United tak akan pandang sebelah mata Charlton Athletic. Pemain berpaspor Portugal itu menjelaskan kalau skuadnya saat ini mempersiapkan laga tersebut sama seperti pada persiapan menghadapi klub-klub di Liga Inggris.
“Saya pikir kami akan mempersiapkan diri dengan cara yang sama seperti yang kami lakukan pada pertandingan Liga Inggris,” kata Dalot, dikutip dari laman resmi Man United, Selasa (10/1/2023).
“Akan menjadi kesalahan jika kami tidak mempersiapkan dengan cara yang sama sepeti yang kami lakukan di Liga Inggris, terutama secara mental. Karena ini akan menjadi pertandingan yang sulit,” lanjutnya.
Dalot juga menegaskan kalau Man United punya ambisi besar untuk menjuarai Piala Liga Inggris edisi kali ini. Maka dari itu, dia meminta kepada para pemain Setan Merah untuk tetap waspada guna meraih kemenangan. Dia memprediksi Charlton Athletic akan tampil habis-habisan di laga tersebut.
Diogo Dalot (Foto: Reuters)
“Ini adalah kompetisi yang ingin kami menangkan. Kami ingin mencapai semifinal terlebih dahulu dan Charlton akan melawan Manchester United,” ungkapnya.
“Saya tidak berpikir mereka tidak memiliki motivasi yang besar bermain di Old Trafford. Mereka akan berada di level terbaik mereka dan kami harus berada di level terbaik kami juga untuk mengalahkan mereka,” pungkas Dalot.