Stats Perform
·15 Februari 2019
In partnership with
Yahoo sportsStats Perform
·15 Februari 2019
Unai Emery menyebut performa Arsenal kontra BATE Borisov dalam leg pertama babak 32 besar Liga Europa seharusnya lebih pantas diganjar kemenangan ketimbang kekalahan.
Bertandang ke markas BATE di Belarus, Jumat (15/2) dini hari WIB, Arsenal secara tak terduga takluk 1-0 akibat gol semata wayang Stanislav Dragun jelang turun minum. The Gunners bahkan harus mengakhiri laga dengan sepuluh pemain setelah Alexandre Lacazette diganjar kartu merah karena menyikut Aleksandar Filipovic.
Seusai laga, Emery tidak banyak mengkritik performa anak asuhnya dan lebih fokus untuk membalas kekalahan ini dalam leg kedua di Emirates Stadium pekan depan.
"Kami masih punya kesempatan di kandang. Hari ini bukanlah hasil yang kami inginkan. Pekan depan akan berbeda di depan pendukung kami," kata Emery.
Emery lantas membela keputusannya yang tidak memasukkan Pierre-Emerick Aubameyang, Lucas Torreira, dan Mesut Ozil di laga ini. Menurutnya, kekalahan ini tidak ada sangkut pautnya dengan absensi para pemain tersebut.
"Pekan lalu [melawan Hudderfsield Town], kami menang dengan susunan pemain yang sama seperti sekarang. Performa kami juga tidak jauh berbeda. Kami pantas untuk menang, tapi tidak mendapatkan hasil yang kami inginkan," sambungnya.
"Kekalahan Ini bukan karena absensi satu pemain. Kami bisa menang dengan pemain mana pun dan kalah dengan pemain yang sama," imbuhnya.
Soal kartu merah Lacazette, Emery menambahkan, "Saya tidak melihat kejadiannya, tetapi kami harus bisa mengontrol rasa frustrasi. Pekan depan kami tidak bisa memainkan Lacazette, tapi ini memberikan kesempatan untuk pemain lain."