Deretan 6 Pelatih Peraih Treble Winner Terbanyak: Pep Guardiola Teranyar | OneFootball

Deretan 6 Pelatih Peraih Treble Winner Terbanyak: Pep Guardiola Teranyar | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: sportstars.id

sportstars.id

·12 Juni 2023

Deretan 6 Pelatih Peraih Treble Winner Terbanyak: Pep Guardiola Teranyar

Gambar artikel:Deretan 6 Pelatih Peraih Treble Winner Terbanyak: Pep Guardiola Teranyar

JAKARTA - Deretan 6 pelatih peraih treble winner terbanyak sukses menarik perhatian para penikmat sepakbola usai Pep Guardiola mampu mengantarkan Manchester City juara Liga Champions 2022-2023.

Hasil itu didapat usai skuad The Blue Sky sukses menekuk perlawanan wakil Italia, Inter Milan lewat gol tunggal yang dilesakkan Rodri pada menit ke-68. Sebelumnya klub yang bermarkas di Etihad Stadium itu juara Liga Inggris dan Piala FA.


Video OneFootball


Raih tiga trofi dalam tiga kompetisi berbeda membuat Pep Guardiola sebagai pelatih teranyar yang menyabet treble winner. Pelatih berusia 54 tahun itu juga sanggup raih hal serupa tatkala membesut Barcelona pada musim 2008-2009.

Selain Pep, pelatih mana lagi yang pernah raih treble winner? Berikut ini Sportstars.id akan berikan ulasan lengkap deretan 6 pelatih peraih treble winner terbanyak yang dilansir dari laman resmi Sportskeeda;

Pelatih Peraih Treble Winner Terbanyak

  1. Sir Alex Ferguson
Gambar artikel:Deretan 6 Pelatih Peraih Treble Winner Terbanyak: Pep Guardiola Teranyar

Deretan 6 pelatih peraih treble winner terbanyak kita awali dari nama Sir Alex Ferguson. Pria berpaspor Skotlandia itu mencuri perhatian usai sukses meraih banyak gelar bersama Manchester United.

Ferguson sanggup mempersembahkan 13 gelar untuk klub yang bermarkas di Old Trafford tersebut. Selain itu pria yang kini menjabat sebagai petinggi di Manchester United itu pernah raih treble winner pada musim 1998-1999.

  1. Pep Guardiola
Gambar artikel:Deretan 6 Pelatih Peraih Treble Winner Terbanyak: Pep Guardiola Teranyar

Satu dekade setelah Sir Alex Ferguson raih treble winner bersama Manchester United, Pep menjadi pelatih kedua yang menyabet hal serupa. Pelatih berpaspor Spanyol itu treble winner kala melakoni musim bersama Barcelona pada 2008-2009.

Sempat diragukan banyak publik, Pep mampu menjabat keraguan itu dengan raih tiga trofi sekaligus dalam semusim. Skuad yang saat itu diisi pemain bintang macam Lionel Messi, Samuel Eto'o dan Andres Iniesta mengalahkan Manchester United 2-0.

Lihat jejak penerbit