Demi Superclasico Leandro Paredes Dituding Sengaja Mendapat Kartu Merah | OneFootball

Demi Superclasico Leandro Paredes Dituding Sengaja Mendapat Kartu Merah | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Stats Perform

Stats Perform

·10 November 2018

Demi Superclasico Leandro Paredes Dituding Sengaja Mendapat Kartu Merah

Gambar artikel:Demi Superclasico Leandro Paredes Dituding Sengaja Mendapat Kartu Merah

Leandro Paredes menjadi bahan perbincangan di Rusia terkait kartu merah yang didpatnya saat Zenit Saint Petersburg menghadapi Akhmat Grozny pekan lalu.

Sejumlah fans menuding sang gelandang secara sengaja mendapat kartu merah demi mendapatkan waktu untuk menghadiri langsung final Copa Libertadores antara Boca Juniors dan River Plate.


Video OneFootball


Bintang asal Argentina ini diusir wasit saat laga menyisakan delapan menit dan dipastikan absen pada pertandingan lawan CSKA Moskwa pekan ini.

Paredes diketahui telah menyusun jadwal penerbangan untuk hadir di Superclasico setelah duel Liga Europa lawan Bordeaux namun pada akhirnya mengubah jadwal setelah terkena kartu merah itu.

Namun Paredes menepis tudingan tersebut.

"Saya direncanakan tiba di Argentina pada Minggu tetapi karena di tengah pekan kami main di Prancis, mereka meminta saya tidak kembali ke Rusia dan langsung terbang dari sana."

"Kabar itu bohong, direka di Argentina. Saya tidak dengan sengaja mendapat kartu merah. Tidak mungkin saya melakukan itu."

"Saat pertama kali mendengar kabar tersebut, saya langsung berbicara dengan direktur olahraga Zenit dan mereka mempercayai saya."

Paredes adalah jebolna akademi Boca yang mencatat 28 penampilan untuk tim sebelum hijrah ke Chievo Verona pada 2014. Musim ini dia telah mencatat 12 penampilan liga dan lima di Eropa dengan kontribusi tiga gol dan dua assist.