Bola.net
·9 Maret 2025
Demi Kalahkan Real Madrid, Liverpool Curi Start untuk Transfer Milos Kerkez

In partnership with
Yahoo sportsBola.net
·9 Maret 2025
Bola.net - Rumor ketertarikan Liverpool terhadap Milos Kerkez nampaknya bukan sekedar isapan jempol belaka. The Reds memutuskan untuk bergerak cepat untuk merekrut sang bek dari Bournemouth.
Milos Kerkez memang disebut-sebut jadi salah satu properti panas di bursa transfer yang akan datang. Sang bek tampil ciamik bersama Bournemouth sehingga tim-tim papan atas Eropa berminat pada jasanya.
Liverpool disebut-sebut sangat mengidamkan jasa sang bek kiri. Namun mereka harus bersaing dengan Real Madrid yang juga dilaporkan menaruh hati pada Kerkez.
Dilansir TEAMTalk, Liverpool bertekad untuk memenangkan transfer ini. Mereka dilaporkan sudah mencuri start untuk bisa mendatangkan sang bek.