Stats Perform
·14 Agustus 2019
In partnership with
Yahoo sportsStats Perform
·14 Agustus 2019
Danilo merasa senang bisa menjadi bagian dari Juventus setelah menuntaskan kepindahannya dari Manchester City pada musim panas ini.
Bek sayap berusia 28 tahun tersebut merapat ke Turin sebagai bagian dari kesepakatan barter pemain yang juga melibatkan Joao Cancelo pindah ke City.
"Saya senang berada di sini dan menerima sambutan yang sangat hangat," ungkap Danilo dalam sesi jumpa pers pertamanya.
Sang penggawa internasional Brasil sempat dilaporkan pernah menjadi incaran Juventus ketika masih berkostum Porto tiga tahun lalu dan kabar tersebut dibenarkannya.
"Benar, saya punya beberapa perbincangan dengan Juve di masa lalu, tapi saya pikir ini adalah waktu yang tepat untuk berada di sini," sambungnya.
Di Allianz Stadium, pemain yang juga pernah mengangkat dua trofi Liga Champions bersama Real Madrid tersebut bakal bereuni dengan eks rekan setimnya di Porto, Alex Sandro yang juga berasal dari Brasil.
"Tentu saja, saya berbicara dengannya [Alex Sandro] selama negosiasi. Ia memberikan gambaran tepat soal klub, filosofi dan bagaimana bekerja di sini," kata Danilo.
"Alex Sandro adalah sosok penting bagi saya. Kami telah bersahabat selama lebih dari sepuluh tahun, jadi keberadaannya jelas membantu."
Danilo akan mengenakan kostum dengan nomor punggung 13 di Juventus.