Daftar Tim Degradasi dan Promosi Liga Inggris 2022-2023: The Foxes Turun Kasta | OneFootball

Daftar Tim Degradasi dan Promosi Liga Inggris 2022-2023: The Foxes Turun Kasta | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: sportstars.id

sportstars.id

·29 Mei 2023

Daftar Tim Degradasi dan Promosi Liga Inggris 2022-2023: The Foxes Turun Kasta

Gambar artikel:Daftar Tim Degradasi dan Promosi Liga Inggris 2022-2023: The Foxes Turun Kasta

JAKARTA - Daftar tim degradasi dan promosi Liga Inggris 2022-2023 menjadi kabar gembira dan menyakitkan bagi para fans klub sepakbola. Terkebih karena Liga Inggris musim 2022-2023 sudah mencapai babak akhir.

Manchester City keluar sebagai juara di kompetisi sepakbola kasta tertinggi di Negeri Raja Charles tersebut. The Citizen mampu unggul dari para pesaingnya macam Arsenal dan Manchester United.


Video OneFootball


Daftar Tim Degradasi dan Promosi Liga Inggris 2022-2023

Sejarah tercipta di Liga Inggris musim ini. Newcastle akan kembali mentas di Liga Champions pada musim depan. The Magpies terakhir kali berlaga di kompetisi bergengsi antarklub Eropa itu pada musim 2003-2004 alias 20 tahun silam.

Namun Dewi Fortuna tidak menghampiri tiga klub di Liga Inggris musim ini yakni Leicester City, Leeds United dan Southampton. Ketiga tim itu harus turun kasta ke Divisi Championship alias divisi 2 Liga Inggris.

Gambar artikel:Daftar Tim Degradasi dan Promosi Liga Inggris 2022-2023: The Foxes Turun Kasta

Leicester City finis di peringkat ke-18 klasemen dengan koleksi 34 poin hasil dari 9 kali kemenangan, 7 seri dan 22 kalah. The Foxes mau tidak mau harus menemani Leeds United dan Southampton turun kasta ke Divisi Championship musim depan.

Jamie Vardy cs memang tampil sangat mengecewakan di musim ini. Pada paruh paruh musim Leicester City hanya sanggup meraih 6 kali kemenangan. Lalu 10 kali kalah dari Arsenal (4-2), Southampton (1-2), Chelsea (2-1), Manchester United (1-0), Brighton (5-2), Spurs (6-2), Bournemouth (2-1), Manchester City (0-1), Newcastle United (0-3) dan Liverpool (2-1).

Leicester City sempat menggemparkan publik sepakbola usai sukses menjuarai Liga Inggris 2015-2016. Skuad asuhan Claudio Ranieri saat itu mampu mengungguli para tim kuat lainnya di kompetisi tersebut.

Namun di musim-musim selanjutnya performa The Foxes angin-anginan. Klub yang bermarkas di Stadion King Power itu hanya menjadi klub medioker alias papan tengah. Meskipun sanggup memenangkan Piala FA 2021 dan Community Shield 2022.

Terakhir kali Leicester City promosi Liga Inggris pada musim 2013-2014. Sebab di musim itu The Foxes mampu memenangkan Divisi Championship. Namun pada akhirnya mereka harus kembali main di kasta kedua Liga Inggris sembilan musim berselang.

Setali tiga uang dengan Leicester City, Leeds harus mentas di Divisi Championship musim mendatang. The Whites berakhir tepat di bawah peringkat Leicester City dengan koleksi 31 poin hasil dari 7 kali kemenangan, 10 seri dan 21 kalah.

Leeds United sukses tampil di Liga Inggris usai menjuarai Divisi Championship 2019-2020. Di musim itu skuad asuhan Marcelo Bielsa mampu jadi yang teratas. Pada akhirnya Leeds United hanya mampu bertahan di Liga Inggris selama tiga musim.

Sedangkan Southampton akhirnya turun kasta setelah 11 musim di mentas di Liga Inggris. Terakhir kali The Saint tampil di Divisi Championship pada musim 2011-2012. Saat itu pasukan Nigel Adkins finis di peringkat ke-2.

Posisi ketiga tim Liga Inggris itu akan digantikan oleh tiga tim terbaik di Divisi Championship 2022-2023. Tim pertama adalah Burnley. Skuad asuhan Vincent Kompany mampu mengoleksi 101 poin dari 46 laga.

Sheffield United juga berhak tampil di Liga Inggris usai menjadi tim kedua terbaik alias runner-up. The Blades mampu kalahkan Sunderland di babak play-off dengan agregat 3-2 dan menang adu penalti di laga final 6-5 kontra Coventry City.

Tim terakhir yang promosi ke Liga Inggris musim depan adalah Luton Town. Pasukan Rob Edwards mampu finis di peringkat ke-3 klasemen dengan koleksi 80 poin. Ini menjadi pertama kalinya bagi The Hatters tampil di Liga Inggris sejak musim 1990.

Tim Degradasi Liga Inggris 2022-2023

Demikian ulasan mengenai daftar tim degradasi dan promosi Liga Inggris 2022-2023. Semoga informasi ini bermanfaat bagi para pembaca setia Sportstars.id dimanapun berada.

Lihat jejak penerbit