Bola.net
·1 November 2023
Daftar Pemain Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17 2023: Reno Salampessy Tersisih

In partnership with
Yahoo sportsBola.net
·1 November 2023
Bola.net - Daftar pemain Timnas Indonesia U-17 yang akan berlaga di Piala Dunia U-17 2023. Dua pemain diaspora, Welber Jardim dan Amar Brkic, masuk dalam daftar 21 pemain Timnas Indonesia U-17.
Daftar pemain Timnas Indonesia U-17 untuk Piala Dunia U-17 2023 beredar pada Rabu (1/11/2023) pagi WIB. Namun, PSSI belum secara resmi merilis daftar pemain di lama maupun akun media sosial resminya.
Dari daftar pemain yang ada, seperti yang sudah dikabarkan sebelumnya, tidak ada nama Chow Yun Damanik. Pemain klub Lausanne-Sport U-17 itu terganjal masalah administrasi di mana dia belum punya paspor Indonesia.
Situasi berbeda terjadi pada Welber Jardim dan Amar Brkic. Dua pemain diaspora itu masuk dalam daftar 21 pemain Timnas Indonesia U-17. Mereka bakal menjadi pilar untuk mengarungi persaingan di Grup A Piala Dunia U-17.
1 dari 3 halaman
Selama menjalani pemusatan latihan di Jerman, skuad Timnas Indonesia berkekuatan 27 pemain. Lalu, setelah Chow Yun Damanik punya masalah administrasi, jumlah pemain yang tersisa hanya 26 pemain.
Sesuai dengan regulasi, Timnas Indonesia hanya bisa mendaftarkan 21 pemain Piala Dunia U-17 2023. Jadi, Bima Sakti harus mencoret lima pemain untuk mendapat skuad akhir. Dari lima pemain, Reno Salampessy salah satunya.
Nama Reno Salampessy belakangan cukup ramai dibicarakan publik. Sebab, dia mewarisi nama besar sang ayah yakni Ricardo Salampessy. Hanya saja, Reno kalah bersaing dengan para winger lain untuk masuk skuad Piala Dunia Uu-17.
Timnas Indonesia sendiri akan memainkan laga pertamanya di Piala Dunia U-17 pada Jumat (10/11/2023) mendatang. Pasukan Bima Sakti akan berjumpa Ekuador pada laga di Stadion Gelora Bung Tomo.