Daftar Pemain Bhayangkara FC untuk Liga 1 2022-2023 | OneFootball

Daftar Pemain Bhayangkara FC untuk Liga 1 2022-2023 | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Skor.id

Skor.id

·29 Mei 2022

Daftar Pemain Bhayangkara FC untuk Liga 1 2022-2023

Gambar artikel:Daftar Pemain Bhayangkara FC untuk Liga 1 2022-2023
  • Berikut ini daftar pemain sementara Bhayangkara FC untuk Liga 1 2022-2023, hingga Minggu (29/5/2022).
  • Bhayangkara FC baru memperkenalkan satu pemain baru sejak Liga 1 2021-2022 berakhir.
  • Tim berjuluk The Guardian ini juga telah melepas lima pemain dari musim lalu.

SKOR.id - Bhayangkara FC menjadi salah satu tim yang terbilang anteng di jendela transfer Liga 1 2022-2023.

Tim berjuluk The Guardian ini bahkan baru memperkenalkan satu pemain baru yakni Yanto Basna.


Video OneFootball


Selain itu, ada lima nama pemain yang resmi hengkang yaitu Evan Dimas, Adam Alis, Hansamu Yama, Jajang Mulyana, Arthur Bonai.

Dari jajaran pelatih, Bhayangkara FC tak lagi menggunakan jasa pelatih Swedia yakni Paul Munster.

Sebagai gantinya, Bhayangkara FC merekrut pelatih baru yaitu Widodo Cahyono Putro.

Gambar artikel:Daftar Pemain Bhayangkara FC untuk Liga 1 2022-2023

Widodo C Putro, pelatih Persita Tangerang. Media Persita

Mantan pelatih Persita Tangerang itu juga didampingi oleh asisten baru seperti Gendut Doni Christiawan dan Agus Sugeng Riyadi sebagai asisten pelatih kepala.

Di sektor analis, Bhayangkara FC mempercayakan tugas itu untuk Regi A Yonathan.

Selain itu ada nama Hendro Kartiko sebagai pelatih kiper dan Muchtar Hendra Hisbuan sebagai pelatih fisik.

Seluruh jajaran pelatih ini akan mengarungi musim baru Liga 1 2022-2023 bersama Bhayangkara FC.

Daftar Pemain Bhayangkara FC untuk Liga 1 2022-2023 hingga 29 Mei 2022:

Kiper: Awan Setho, Indra Adi Nugraha, Panggih Sambodo

Belakang: Anderson Salles, Indra Kahfi, Surya Maulana, Dodi Irawan, Fatchu Rochman, Ruben Sanadi, Putu Gede, Sani Rizki, Alsan Sanda,

Gelandang: Muhammad Hargianto, Teuku Ichsan, Wahyu Subo Seto, Ichwan Tuharea, Andik Vermansah

Penyerang: Dendy Sulistyawan, Titan Agung

Susunan Kepelatihan Bhayangkara FC

Pelatih kepala: Widodo Cahyono Putro

Asisten pelatih: Gendut Doni Christiawan, Agus Sugeng Riyadi

Pelatih kiper: Hemdro Kartiko

Pelatih Fisik: Muchtar Hendra Hisbuan

Berita Liga 1 lainnya:

Lihat jejak penerbit