sportstars.id
·29 Maret 2023
In partnership with
Yahoo sportssportstars.id
·29 Maret 2023
JAKARTA - Daftar nama pemain Timnas Senegal di Piala Dunia U-20 2023 menjadi informasi menarik bagi penggemar sepak bola di dunia. Bagaimana tidak, mereka merupakan juara dari ajang akbar Africa Cup of Nations U-20 2023.
Sehingga otomatis Senegal menjadi peserta yang paling diwaspadai dari zona Afrika. Senegal sangat berpotensi akan menjadi delegasi Afrika bersama Gambia, Nigeria, dan Tunisia.
Skuad Senegal diyakini akan menjadi kontestan yang kuat. Karena sudah terlihat dari ajang Afcon U-20 2023 saja mereka berhasil mencetak 14 gol tanpa kebobolan.
Berikut informasi mengenai daftar nama pemain Timnas Senegal di Piala Dunia U-20 2023 yang telah Sportstars.id rangkum dari berbagai sumber;
Alioune Niang (ASC La Linguère de Saint-Louis) Mamour Ndiaye (Oslo Football Academy Dakar) Landing Badji (AS Pikine).
Mapenda Mbow (Espoirs de Guédiawaye) Babacar Ndiaye (AS Douanes) Seydou Sano (US Gorée) Sadibou Sané (Génération Foot) Souleymane Basse (Génération Foot) Mbaye Ndiaye (AS Dakar Sacré-Coeur) Amidou Diop (Génération Foot) Mouhamed Gueye (Diambars Football Club)
Gelandang:
Mamadou Lamine Camara (Renaissance de Berkane) Mouhamed Guèye (US Gorée) Pape Diop (SV Zulte Waregem) Ibrahima Cissoko (US Gorée) Djibril Diarra (Génération Foot) Lamine Camara (FC Metz B) Libasse Ngom (Guédiawaye FC) Mamadou Gning (Espoirs de Guédiawaye) Ibrahima Seck (US Gorée)
Striker:
Abdou Salam Ndoye (Espoirs de Guédiawaye) Samba Diallo (Dynamo Kyiv) Pape Amadou Diallo (FC Metz B) Mame Mor Faye (Académie Foot Darou Salam de Dakar) Souleymane Faye (CF Talavera de la Reina) Ibou Sané (Génération Foot)
Adapun pemain kunci dari Timnas Senegal U-20 yaitu Pape Diop yang merupakan top skor dari ajang Africa Cup of Nations U-20 2023. Dia berhasil membukukan lima gol dari enam laga.
Padahal Diop merupakan serang gelandang tengah. Catatan tersebut membuktikan bahwa ia seorang gelandang yang sangat agresif. Kini Diop memperkuat klub Liga utama Belgia yakni SV Zulte Waregem.
Sedangkan untuk bangku kepelatihan, Senegal akan mengandalkan Malick Daf yang pada awal kariernya meracik tim di Liga Senegal, yakni ASC Jaraaf. Bahkan hebatnya, dia berhasil membawa timnya juara pada musim 2017/2018 dan selalu mengakhiri musim di posisi empat besar.
Demikian informasi mengenai daftar nama pemain Timnas Senegal di Piala Dunia U-20 2023, semoga dapat menambah wawasan bagi pembaca setia Sportstars.id .