INDOSPORT
·28 Maret 2022
Daftar Belanja Terbaru AC Milan: Dari Bek Muda Belanda hingga Andalan Timnas Italia

In partnership with
Yahoo sportsINDOSPORT
·28 Maret 2022
INDOSPORT.COM – Duo direktur raksasa Liga Italia AC Milan, Paolo Maldini dan Ricky Massara kini tengah merencanakan skuad baru untuk persiapan berlaga di Liga Champions musim 2022/2023.
Hal ini disebabkan jarak poin dari peringkat kelima, Atalanta yang mencapai 15 poin dengan delapan laga tersisa.
Dengan jarak poin tersebut, tentu AC Milan kini boleh jemawa akan kembali turun di Liga Champions yang menjadi kompetisi antarklub nomor satu di dataran Eropa.
Jelang bursa transfer musim panas 2022, AC Milan agaknya mulai berbenah dengan memasukkan beberapa nama pemain baru di daftar belanja.
Salah satu incaran Milan adalah penyerang Liverpool, Divock Origi, yang akan berstatus bebas transfer pada musim panas 2022 nanti.
Origi bahkan sudah mendapatkan keputusan dari Liverpool yang tak akan memperpanjang kontraknya pada musim panas nanti dan sudah dapat bernegosiasi dengan klub lain sejak Januari 2022 silam.
Divock Origi sendiri sudah bermain untuk Liverpool sejak 2014, tetapi tak mampu bersaing untuk mendapatkan tempat di skuat utama dan kerap kali turun dari bangku cadangan.