sportstars.id
·13 Desember 2022
In partnership with
Yahoo sportssportstars.id
·13 Desember 2022
JAKARTA- Daftar 4 pemain lulusan akademi Maroko yang main di Liga Eropa menarik untuk diulas kali ini. Skuad Singa Atlas datang ke Piala Dunia 2022 berstatus sebagai tim Kuda Hitam.
Timnas Maroko menjadi tim yang tidak diunggulkan dalam gelaran sepak bola terbesar empat tahunan yang digelar di Qatar tersebut. Namun takdir berkata lain, Timnas Maroko berhasil melangkahkan kakinya ke babak semifinal usai mengalahkan Portugal di babak perempat final.
Keberhasilan sepak bola Maroko sejauh ini tak lepas dari peran para pemainnya yang merupakan didikan akademi sepak bola terbaik di Maroko yakni Academie Mohammed VI.
Sportstars.id akan berikan ulasan lengkap mengenai daftar 4 pemain lulusan akademi Maroko yang main di Liga Eropa;
Daftar 4 pemain lulusan akademi Maroko yang main di Eropa yang pertama adalah Hamza Mendyl. Menurut Transfermarkt, ia merupakan lulusan Academie Mohammed VI pada tahun 2015.
Selepas dari akademi tersebut, Hamza Mendyl menghabiskan kariernya di Bundesliga Jerman dan Ligue 1 Prancis. Pemain kelahiran Casablanca itu pernah memperkuat LOSC Lille, FC Schalke 04, dan Dijon.
Di tempat berikutnya ada nama Nayef Aguerd. Pemain West Ham satu ini menjadi bagian Timnas Maroko yang sukses melangkah ke babak semifinal Piala Dunia 2022.
Nayef Aguerd sudah tampil dalam empat laga pada ajang sepak bola empat tahunan yang digelar di Qatar tersebut. Atas permainan apiknya itulah yang membuat ia diprediksi akan menjadi pemain utama kala berhadapan dengan Prancis di babak semifinal nanti.
Azzedine Ounahi menjadi pemain andalan di lini tengah Timnas Maroko pada gelaran Piala Dunia 2022. Pemain yang kini memperkuat klub Ligue 1, Angers, ini sudah tampil dalam lima laga di ajang tersebut.
Usut punya usut, Azzedine Ounahi merupakan lulusan dari Academie Mohammed VI. Setelah tidak lagi di akademi itu, ia mencoba peruntungan di Liga Prancis dan bergabung ke klub Racing Strasbourg B.
Di nomor satu dalam daftar ini ada nama Youssef En-Nesyri. Pemain berusia 25 tahun ini menjadi andalan di lini depan Timnas Maroko pada ajang Piala Dunia 2022. Tercatat jika ia sukses mencetak dua gol dari lima laga yang dilakoninya bersama skuad Singa Atlas.
Dua gol yang dicetaknya itu kala timnya berhadapan dengan Belgia (Babak Grup F) dan Portugal (Babak Perempat Final). Youssef En-Nesyri menjadi aktor kemenangan Timnas Maroko di babak perempat final.
Pemain Sevilla itu berhasil membobol gawang Portugal yang dijaga oleh Diogo Costa pada menit ke-42 lewat sundulan maut. Capaian itu membuat Maroko menjadi wakil dari Afrika pertama yang lolos ke babak semifinal sepanjang sejarah Piala Dunia.
Sportstars.id dimanapun berada.
Langsung
Langsung
Langsung