'Contek' Taktik Indonesia di SEA Games 2023, Timnas Italia Mainkan Sandro Tonali di Euro U-21 | OneFootball

'Contek' Taktik Indonesia di SEA Games 2023, Timnas Italia Mainkan Sandro Tonali di Euro U-21 | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.net

Bola.net

·30 Mei 2023

'Contek' Taktik Indonesia di SEA Games 2023, Timnas Italia Mainkan Sandro Tonali di Euro U-21

Gambar artikel:'Contek' Taktik Indonesia di SEA Games 2023, Timnas Italia Mainkan Sandro Tonali di Euro U-21

Bola.net - Tidak ada nama Sandro Tonali dalam daftar pemain Timnas Italia untuk laga semifinal UEFA Nations League 2022/2023. Kabarnya, tenaga Tonali akan dipakai untuk Italia U-21 yang akan berlaga di Euro U-21 2023.

Roberto Mancini baru saja mengumumkan daftar 26 pemain Timnas Italia. Dari daftar itu, hanya ada satu pemain asal AC Milan. Mancini memanggil Alessandro Florenzi, bukan Tonali yang selama ini jadi andalan.


Video OneFootball


Padahal, merujuk pada performa musim 2022/2023, kondisi Tonali dan Florenzi sangat timpang. Tonali bermain reguler untuk AC Milan. Sedangkan, Florenzi hanya bermain lima kali hingga pekan ke-37 Serie A.

Rupanya, FIGC (PSSI-nya Italia) punya rencana khusus untuk Tonali. FIGC memilih untuk 'mencontek' strategi Indonesia di SEA Games 2023. Seperti apa strategi yang disusun Italia? Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.

1 dari 3 halaman

Sandro Tonali Main di Euro U-21

Di SEA Games 2023, Indonesia yang dilatih Indra Sjafri sukses menjadi juara. Indra Sjafri memainkan banyak pemain yang sudah punya caps bersama Timnas Indonesia pada level senior untuk membela tim U-22.

Pratama Arhan, Marselino Ferdinan, dan Witan Sulaeman sudah kenyang pengalaman bermain untuk Timnas Indonesia pada level senior. Namun, karena secara usia masih memungkinkan, mereka dipanggil untuk bermain di SEA Games.

Nah, dikutip dari Football Italia, FIGC akan memakai taktik yang sama untuk Euro U-21 2023. Italia belum pernah menjadi juara Euro U-21 sejak 2004 dan mereka tengah membidik gelar juara.

2 dari 3 halaman

Sudah 23 Tahun, kok Main di Euro U-21?

Sandro Tonali (kanan) vs Harry Kane dalam laga Italia vs Inggris di Kualifikasi Euro 2024 (c) AP Photo/Alessandra Tarantino

Mungkin ada kebingungan soal status Sandro Tonali di skuad Italia untuk Euro U-21. Sebab, gelandang AC Milan itu sudah berusia 23 tahun. Tonali tidak memenuhi syarat usia untuk bermain pada kelompok usia di bawah 21 tahun.

Namun, UEFA memberlakukan aturan yang memungkinkan Tonali bermain di Euro U-21. Pemain U-21 yang dimaksud bukan saat turnamen digelar, melainkan ketika babak kualifikasi digelar yakni pada 2021 lalu.

Tonali masih memenuhi syarat pemain U-21 saat babak Kualifikasi Euro U-21 dimainkan. Nah, faktor ini membuat FIGC memutuskan untuk memainkan Tonali di Euro U-21. Tonali bakal memimpin para pemain muda Italia di Rumania dan Georgia.

3 dari 3 halaman

Daftar Pemain Timnas Italia

  • Kiper: Gianluigi Donnarumma (PSG), Alex Meret (Napoli), Guglielmo Vicario (Empoli).
  • Belakang: Federico Baschirotto (Lecce), Leonardo Bonucci (Juventus), Alessandro Buongiorno (Torino), Giovanni Di Lorenzo (Napoli), Alessandro Florenzi (Milan), Federico Gatti (Juventus), Leonardo Spinazzola (Roma), Rafael Toloi (Atalanta).
  • Gelandang: Bryan Cristante (Roma), Davide Frattesi (Sassuolo), Jorginho (Arsenal), Manuel Locatelli (Juventus), Lorenzo Pellegrini (Roma), Matteo Pessina (Monza), Marco Verratti (Paris Saint Germain), Nicolò Zaniolo (Galatasaray).
  • Penyerang: Domenico Berardi (Sassuolo), Federico Chiesa (Juventus), Wilfried Gnonto (Leeds), Ciro Immobile (Lazio), Giacomo Raspadori (Napoli), Mateo Retegui (Tigre), Mattia Zaccagni (Lazio).
Lihat jejak penerbit