sportstars.id
·26 Februari 2023
In partnership with
Yahoo sportssportstars.id
·26 Februari 2023
MARSEILLE - Pelatih Paris Saint-Germain (PSG), Christophe Galtier, optimis tim besutannya bisa meraih kemenangan saat menghadapi Olympique Marseille dalam lanjutan Liga Prancis 2022/2023. Kendati begitu, Galtier tak ingen jemawa karena PSG pernah menelan pil pahit dari Marseille.
Les Parisiens -julukan PSG- akan bertandang ke markas Marseille di Stade Orange Velodrome, Senin (27/2/2023) dini hari WIB. Pertandingan tersebut jelas sangat penting bagi kedua tim. Mengingat, keduanya sedang bersaing di papan atas klasemen sementara.
Galtier pun sepakat bahwa laga tersebut layaknya laga pamungkas bagi PSG. Maka dari itu, juru formasi berusia 56 tahun itu berharap bisa membawa tim besutannya mencuri poin penuh pada laga tandangnya kali ini.
PSG
"Ini pertandingan penting, kedua tim sangat dekat di klasemen liga. Disisi lain, kami kalah dalam pertandingan Coupe de France beberapa minggu yang lalu, jadi ini adalah pertandingan yang penting," ucap Galtier, dinukil dari laman resmi PSG, Minggu (26/2/2023).
"Tetapi saya tidak berpikir gelar akan diputuskan pada hari Minggu. Masih banyak pertandingan lagi, tetapi kemenangan Paris Saint-Germain akan disambut baik," sambungnya.
Langsung