Chelsea Juara, Lanjutkan Dominasi Tim Eropa di Piala Dunia Antarklub | OneFootball

Chelsea Juara, Lanjutkan Dominasi Tim Eropa di Piala Dunia Antarklub | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Suara.com

Suara.com

·14 Februari 2022

Chelsea Juara, Lanjutkan Dominasi Tim Eropa di Piala Dunia Antarklub

Gambar artikel:Chelsea Juara, Lanjutkan Dominasi Tim Eropa di Piala Dunia Antarklub

Suara.com - Chelsea menjadi juara baru di ajang Piala Dunia Antarklub. Bertemu Palmeiras di partai puncak Piala Dunia Antarklub 2021 akhir pekan kemarin, The Blues yang merupakan juara bertahan Liga Champions mengalahkan tim klub Brasil kampiun Copa Libertadores itu dengan skor 2-1.

Ini jadi kemenangan perdana Chelsea. Sempat berpartisipasi di ajang Piala Dunia Antarklub 2012, langkah mereka waktu itu kandas di final oleh Corinthians.


Video OneFootball


Terlepas dari capaian Chelsea ini, ada satu fakta yang membuat klub Eropa superior di ajang Piala Dunia Antarklub. Ya, selama hampir satu dekade belakangan, klub Benua Biru sukses menjadi kampiun.

Terhitung sejak 2013, secara bergantian wakil-wakil Eropa naik podium mulai dari Bayern Munich, Real Madrid, Barcelona, sampai Liverpool.

Jika melihat rekor peraih trofi, sejak ajang Piala Dunia Antarklub digelar pada 2000, klub Eropa memang dominan. Nah untuk lebih detailnya, berikut Suara.com merangkum daftarnya:

7 Gelar

4 Gelar

AC Milan, Bayern Munich

3 Gelar

Barcelona, Sao Paulo, Penarol, Nacional, Boca Juniors, Inter Milan

2 Gelar

Santos, Independiente, Ajax, Juventus, Porto, Manchester United, Corinthians

1 Gelar

Racing Club, Estudiantes, Feyenoord, Atletico Madrid, Olimpia, Flamengo, Gremio, River Plate, Red Star Belgrade, Velez Sarsfield, Borussia Dortmund, Internacional, Liverpool, Chelsea.

Lihat jejak penerbit