Cerita Silvio Escobar jadi Mualaf dan Sunat: Bikin Suster Malu, Sempat Takut Bakal Dipotong Semua | OneFootball

Cerita Silvio Escobar jadi Mualaf dan Sunat: Bikin Suster Malu, Sempat Takut Bakal Dipotong Semua | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.net

Bola.net

·22 Oktober 2024

Cerita Silvio Escobar jadi Mualaf dan Sunat: Bikin Suster Malu, Sempat Takut Bakal Dipotong Semua

Gambar artikel:Cerita Silvio Escobar jadi Mualaf dan Sunat: Bikin Suster Malu, Sempat Takut Bakal Dipotong Semua

Bola.net - Silvio Escobar jadi salah satu pemain asing yang kemudian menjadi WNI setelah bermain di Indonesia. Bukan hanya jadi WNI, pemain 38 tahun juga memutuskan jadi mualaf dengan memeluk agama Islam.

Silvio Escobar bukan nama asing di sepak bola Indonesia. Namanya pertama kali melejit saat bermain untuk Persepam Madura pada 2014. Nah, pada momen itu juga dia mengenal Islam.


Video OneFootball


"Tahun 2014 ada asisten pelatih di Persepam ajak saya untuk masuk Islam karena saya tanya. Saya lihat teman-teman saya sabar, santai," kata Silvio Escobar dikutip dari siniar Sport77Official.

Dari situ, Silvio Escobar lantas mendapat informasi tentang sunat. Nah, karena bahasa Indonesia yang sangat terbatas, Silvio Escobar salah menerima informasi yang didapat soal sunat.

Lihat jejak penerbit