Stats Perform
·11 Juni 2020
In partnership with
Yahoo sportsStats Perform
·11 Juni 2020
Pandemi virus corona yang melanda Indonesia tak menghalangi Persija Jakarta untuk tetap memperhatikan perkembangan para pemain akademi binaan mereka.
Lewat program bernama "Become A Pro", Persija mencoba untuk tetap mendekatkan para pemain junior mereka dengan pemain senior, yang sama-sama harus latihan mandiri.
Program tersebut berupa diskusi melalui panggilan video bersama, yang melibatkan pemain Persija U-16, Persija U-18, hingga Persija U-20, dengan pemain senior yang punya posisi sama.
Pada edisi perdana, Ramdani Lestaluhu berbagi ilmu kepada para juniornya seperti Figo Sapta, Haezel Ayudya, Alvin William, Raffa M Dikro, M Rifki Adira, Sandi Arta Samosir, Raka Cahyana dan Junior Haqi.
Gelandang Persija bernomor punggung tujuh itu berbagi pengalaman, ilmu, hingga kehidupan sebagai seorang pesepakbola profesional. Ramdani menilai, program ini sangat bagus untuk para tunas muda Persija.
“Kegiatan ini sangat baik, dan saya berharap pengalaman dan pelajaran yang saya sampaikan dapat bermanfaat bagi mereka," ungkap Ramdani, dikutip laman resmi Persija.
"Bagaimanapun, mereka adalah calon pemain Persija senior dan Timnas Indonesia di masa depan yang harus kita bantu untuk berkembang,” sambung eks Sriwijya FC tersebut.
Ferdiansyah selaku pelatih individu dari Elite Pro Academy milik Persija berharap, para pemain akademi bisa menyerap ilmu yang dipaparkan oleh Ramdani, dan dijadikan insipirasi.
“Terima kasih untuk Ramdani yang telah berbagi pengalamannya dengan para pemain junior. Ini pelajaran untuk para pemain junior bahwa mereka bisa seperti Ramdani yang memulai karier profesional di usia sangat muda asal kita konsisten, jaga pola hidup dan menguatkan mental saat bermain."