Bolasport.com
·11 Juli 2022
BURSA TRANSFER - Gara-gara Memphis Depay, 3 Klub Top Eropa Saling Sikut

In partnership with
Yahoo sportsBolasport.com
·11 Juli 2022
BOLASPORT.COM - Penyerang Barcelona, Memphis Depay, dilaporkan tengah diincar oleh tiga klub top Eropa.
Memphis Depay pindah dari Olympique Lyon ke Barcelona secara gratis pada musim panas 2021.
Kedatangan Depay sempat dielu-elukan karena sang pemain dianggap mampu menjadi bintang utama Barcelona seiring kepergian Lionel Messi.
Depay awalnya mampu tampil cukup bagus pada periode pertama musim 2021-2022.
Penyerang timnas Belanda itu bahkan nyaris tak tergantikan di lini depan Barcelona.
Namun, kedatangan Xavi Hernandez membuat posisi Depay terpinggirkan oleh beberapa nama, seperti Ferran Torres dan Pierre-Emerick Aubameyang.
Kondisi tersebut membuat Depay mulai menimbang masa depannya di Camp Nou.
Depay khawatir akan kembali sulit mendapatkan menit bermain pada musim 2022-2023.
Apalagi, persaingan menjadi penyerang reguler Barcelona di musim depan diprediksi bakal semakin ketat.
Pasalnya, Barcelona kemungkinan bakal mendatangkan dua striker baru di musim panas ini, yakni Robert Lewandowski (Bayern Muenchen) dan Raphinha (Leeds United).
Oleh karena itu, Depay mulai membuka peluang untuk pindah dari Barcelona di bursa transfer musim panas 2022.
Menurut laporan dari Sport yang dikutip BolaSport.com, striker berusia 28 tahun itu tengah diincar oleh Juventus, Tottenham Hotspur, dan Inter Milan.
Juventus ingin menjadikan Depay sebagai suksesor Paulo Dybala yang hengkang.
Sementara itu, Spurs, yang sudah mendapatkan Ivan Perisic dan Richarlison, masih ingin mendatangkan satu penyerang lagi.
Adapun Inter Milan berencana mendatangkan Depay untuk membentuk trisula maut dengan Lautaro Martinez dan Romelu Lukaku.
Barcelona sendiri kabarnya tak keberatan melepas Depay asalkan klub-klub tersebut mau membayar 25 juta euro atau setara dengan Rp392 miliar.