Buntut Kericuhan yang Memakan Korban, 3 Pertandingan Liga Meksiko Harus Ditunda | OneFootball

Buntut Kericuhan yang Memakan Korban, 3 Pertandingan Liga Meksiko Harus Ditunda | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Skor.id

Skor.id

·7 Maret 2022

Buntut Kericuhan yang Memakan Korban, 3 Pertandingan Liga Meksiko Harus Ditunda

Gambar artikel:Buntut Kericuhan yang Memakan Korban, 3 Pertandingan Liga Meksiko Harus Ditunda
  • Duel Queretaro vs Atlas di Liga Meksiko pada Sabtu (5/3/2022) berakhir ricuh.
  • Kabarnya, ada puluhan korban luka akibat insiden kericuhan tersebut.
  • Akibat insiden tersebut tiga pertandingan yang harusnya digelar pada hari Minggu ditunda.

SKOR.id - Laga Liga Meksiko yang seharusnya digelar pada hari Minggu (6/3/2022) terpaksa ditunda karena ada insiden pada hari sebelumnya.

Pada hari Sabtu (5/3/2022) terjadi insiden mengenaskan dalam laga Liga Meksiko antara Queretaro vs Atlas.


Video OneFootball


Dalam pertandingan tersebut terjadi bentrokan antarsuporter yang kabarnya mengakibatkan puluhan orang dilarikan ke rumah sakit.

"Perang" di antara pendukung kedua tim itu terjadi setelah Queretaro kebobolan pada menit ke-60.

Setelah gol tersebut keributan pun terjadi dari tribun sampai di tengah lapangan Stadion Corregidora Queretaro.

Buntut kejadian ini tiga pertandingan yang semestinya digelar pada hari Minggu (6/3/2022) terpaksa ditunda.

Tiga pertandingan yang ditunda adalah Pumas UNAM vs Mazatlan, Pachuca vs Tigres UANL, dan Club Tijuana vs San Luis.

"Kami menyesali dan mengutuk kejadian yang bertentangan dengan semangat sepak bola kami," bunyi rilis Federasi Sepak Bola Meksiko.

"Kejadian ini membuat tiga pertandingan yang seharusnya dilangsungkan pada hari Minggu ditunda," lanjut rilis tersebut.

FIFA selaku Badan Sepak Bola Internasional pun mengecam insiden yang terjadi di laga Queretaro vs Atlas.

Lihat jejak penerbit