Bruno Fernandes Gemilang, Portugal Lolos ke Piala Dunia 2022 Usai Hajar Makedonia Utara | OneFootball

Bruno Fernandes Gemilang, Portugal Lolos ke Piala Dunia 2022 Usai Hajar Makedonia Utara | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Suara.com

Suara.com

·29 Maret 2022

Bruno Fernandes Gemilang, Portugal Lolos ke Piala Dunia 2022 Usai Hajar Makedonia Utara

Gambar artikel:Bruno Fernandes Gemilang, Portugal Lolos ke Piala Dunia 2022 Usai Hajar Makedonia Utara

Suara.com - Timnas Portugal mengamankan tiket ke putaran final Piala Dunia 2022 usai mengalahkan Timnas Makedonia Utara, tim yang baru saja membuat Timnas Italia menangis.

Bertanding dalam laga final play-off Piala Dunia 2022 zona Eropa di Estadio do Dragao, Porto, Portugal, Rabu (30/3/2022) dini hari WIB, Timnas Portugal menang 2-0 atas Makedonia Utara.


Video OneFootball


Gelandang serang Timnas Portugal yang juga bintang Manchester United, Bruno Fernandes, tampil gemilang dalam laga ini sebagaimana ia memborong dua gol Selecao das Quinas --julukan Timnas Portugal.

Fernandes mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-32 memanfaatkan assist Cristiano Ronaldo, serta pada menit ke-65.

Dengan ini, Timnas Portugal lolos ke Piala Dunia untuk kali keenam beruntun, yang merupakan laju terbaik mereka.

Dari enam kelolosan tersebut, lima di antaranya terjadi di era Cristiano Ronaldo sebagaimana sang megabintang veteran bakal memainkan Piala Dunia kelimanya saat Qatar 2022 bergulir pada November nanti.

Di Estadio do Dragao, Portugal yang mendominasi laga akhirnya berhasil memecah kebuntuan. Di menit ke-32, Fernandes membawa Portugal memimpin 1-0 atas Makedonia Utara.

Fernandes memotong bola umpan Stefan Ristovski, lalu melepaskan operan kepada Ronaldo di depan.

Di depan kotak penalti, Ronaldo lebih memilih kembali memberikan bola kepada Fernandes yang dituntaskan dengan tendangan mendatar untuk jadi gol.

Masuk babak kedua, tepatnya di menit ke-65, Fernandes kembali mencetak gol untuk membawa Portugal unggul nyaman 2-0.

Fernandes menuntaskan crossing bintang Liverpool, Diogo Jota dari sayap kiri dengan tendangan first time di sentral kotak 16 Makedonia Utara.

Susunan Pemain:

Timnas Portugal XI: Diogo Costa, Pepe, Cancelo, Nuno Mendes, Moutinho (Vitinha 90+1'), Danilo Pereira, Otavio (William Carvalho 77'), Bruno Fernandes (Matheus Nunes 88'), Bernardo Silva (Joao Felix 88'), Ronaldo, Jota (Rafael Leao 77').

Timnas Makedonia Utara XI: Dimitrievski, Stefan Ristovski, Musliu, Velkovski, Ademi, Alioski, Kostadinov (Askovski 75'), Bardhi, Elmas (Nikolov 88'), Trajkovski (Churlinov 59'), Milan Ristovski (Miovski 46').

Lihat jejak penerbit