BRI Liga 1: Paulo Henrique Cetak Gol Bunuh Diri, Pelatih Persebaya Beri Pembelaan | OneFootball

BRI Liga 1: Paulo Henrique Cetak Gol Bunuh Diri, Pelatih Persebaya Beri Pembelaan | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·24 Februari 2024

BRI Liga 1: Paulo Henrique Cetak Gol Bunuh Diri, Pelatih Persebaya Beri Pembelaan

Gambar artikel:BRI Liga 1: Paulo Henrique Cetak Gol Bunuh Diri, Pelatih Persebaya Beri Pembelaan

Persebaya Surabaya berhasil menahan imbang tuan rumah Persita Tangerang 1-1 pada laga pekan ke-25 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (23/2/2024). Kedua gol dalam laga tersebut dicetak oleh striker Persebaya, Paulo Henrique melalui gol bunuh diri yang sempat membuat unggul tuan rumah Persita Tangerang pada masa injury time babak pertama dan gol penyeimbang kedudukan dicetaknya pada menit ke-76. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Bola.com, Surabaya - Nama Paulo Henrique menjadi perbincangan karena mencetak gol bunuh diri. Momen itu terjadi ketika Persebaya Surabaya menahan imbang Persita Tangerang di Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (23/2/2024).


Video OneFootball


Striker Persebaya Surabaya itu merugikan timnya dalam laga pekan ke-25 BRI Liga 1 2023/2024. Hal itu terjadi pada masa injury time babak pertama.

Persita mendapat kesempatan tendangan bebas yang dieksekusi gelandang Korea Selatan, Bae Sin-yeong. Bola meluncur ke depan gawang Persebaya.

Paulo Henrique sebenarnya berusaha menghalau bola, tetapi upaya itu malah membuat bola masuk ke dalam gawang sehingga Persebaya harus kebobolan terlebih dulu.

Ketika memasuki turun minum, nama Paulo Henrique banyak disebut dan dihujat oleh suporter Persebaya Surabaya. Banyak yang menyayangkan apa yang dilakukannya. Apalagi striker asal Brasil itu tidak memberikan kontribusi di babak pertama.

Lihat jejak penerbit