Bola.com
·5 Desember 2023
BRI Liga 1: Eks Juventus Terharu Jalani Debut Bersama Persib

In partnership with
Yahoo sportsBola.com
·5 Desember 2023
Bola.com, Bandung - Mantan pemain Juventus, Stefano Beltrame, merasa sangat senang bisa menjalani debut bersama Persib Bandung saat menjamu PSM Makassar pada pekan ke 21 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion GBLA, Kota Bandung, Senin (4/12/2023) malam.
Walaupun dalam debutnya bersama Persib Bandung itu, Stefano Beltrame hanya bermain sekitar 15-20 menit setelah menggantikan Beckham Putra Nugraha pada menit 71.
“Sungguh luar biasa melakukan debut saya di stadion yang bagus dengan penggemar yang sangat besar. Saya sangat senang dan terharu,” kata Stefano Beltrame di Bandung, Selasa, (5/12/2023).
Namun, pemain asal Italia ini mengaku tidak puas dengan hasil imbang tanpa gol saat melawan PSM Makassar.
“Saya pikir kami pantas mendapatkan lebih, mereka adalah tim bagus, terorganisasi dengan baik dalam pertahanan. Namun, terkadang hal itu bisa saja terjadi,” kata pemain asing Persib Bandung itu.