Bek Barcelona Dani Alves: Lionel Messi Tidak Nyaman Di Paris Saint-Germain, Itu Bukan Tempatnya | OneFootball

Bek Barcelona Dani Alves: Lionel Messi Tidak Nyaman Di Paris Saint-Germain, Itu Bukan Tempatnya | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Stats Perform

Stats Perform

·18 Maret 2022

Bek Barcelona Dani Alves: Lionel Messi Tidak Nyaman Di Paris Saint-Germain, Itu Bukan Tempatnya

Gambar artikel:Bek Barcelona Dani Alves: Lionel Messi Tidak Nyaman Di Paris Saint-Germain, Itu Bukan Tempatnya

Dani Alves yakin bahwa Lionel Messi tidak menikmati waktunya di Paris Saint-Germain, setelah meninggalkan Barcelona awal musim ini karena tidak menemukan kesepakatan untuk kontrak baru.

Messi gagal membawa Les Parisiens melaju lebih jauh lagi di Liga Champions menyusul kekalahan timnya dari Real Madrid di babak 16 besar.


Video OneFootball


Dan Alves menegaskan bahwa PSG bukanlah tempat yang tepat buat La Pulga, berharap pemain internasional Argentina tersebut bisa pulang ke Camp Nou.

"Menurut saya, [Messi] tidak menikmati dirinya sendiri," kata Alves kepada ESPN. "Di sana, Leo tidak pada tempatnya."

"Mudah-mudahan ia bisa kembali [ke Barca]. Saya tidak tahu apakah itu mungkin, tetapi jika ia datang...biarkan ia datang ke sini dan bermain bersama saya."

Alves kemudian mengenang bagaimana persahabatannya dengan Messi, dengan ia menyebut bahwa La Pulga terus berusaha agar sang bek tetap bertahan di Camp Nou sebelum akhirnya memutuskan hengkang ke Juventus pada 2016.

"Leo selalu mengatakan kepada saya 'Di mana Anda akan lebih baik daripada di sini?" tambahnya.

"Dan saya meliahtnya, tidak ada tempat yang lebih baik daripada di sini. Bahkan ketika [berita] muncul bahwa ia akan pergi, saya mengiriminya pesan yang sama, yang ia katakan kepada saya waktu itu."

Saat ini, Alves tetap fokus bersama Barca meski usianya sudah tidak muda lagi. Di bawah asuhan mantan rekannya dulu, Xavi Hernandez, pemain berusia 38 tahun tersebut yakin bahwa Blaugrana menjadi lebih baik.

Bek kanan tersebut juga mengaku bahwa dirinya melihat sosok Pep Guardiola dalam diri Xavi.

"Saya meliaht banyak hal dari Pep [pada diri Xavi]," ujar Alves.

"Nilai-nilai sepakbola, DNA [Barca], menginginkan [timnnya untuk menguasai] bola, [mendesak pemain] untuk tidak salah memberikan umpan."