Stats Perform
ยท31 Agustus 2019
In partnership with
Yahoo sportsStats Perform
ยท31 Agustus 2019
Bek baru Perseru Badak Lampung FC Anthony Golec, mengaku tidak sabar untuk berhadapan dengan Persija Jakarta, pada lanjutan Liga 1 2019. Duel ini digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu (1/9).
Jika dipasang pada pertandingan tersebut, jadi debut Golec bersama Badak Lampung FC. Ia didatangkan dari Wellington Phoenix saat bursa transfer kedua Liga 1 dibuka.
Pria asal Australia tersebut tak mau timnya pulang dengan tangan hampa dari markas Persija. Ia bertekad minimal Laskar Saburai bisa membawa pulang satu poin.
"Saya sudah tidak sabar main besok karena Persija tim kuat. Meski main di kandnag Persja, kami akan berusaha mendapat hasil positif untuk pertandingan besok," ucap Golec.
Lebih lanjut, Golec memberikan komentarnya tentang penyerang Persija Marko Simic. Menurutnya, sosok berpaspor Kroasia tersebut mempunyai kualitas yang mumpuni.
"Simic merupakan penyerang terbaik di Liga 1, punya karakter bagus. Namun hal itu tidak membuat saya takut, saya ingin berikan yang terbaik untuk pertandingan besok," ujarnya.