Bedah Kualitas Raphinha, Bisakah Gantikan Peran Mo Salah di Liverpool? | OneFootball

Bedah Kualitas Raphinha, Bisakah Gantikan Peran Mo Salah di Liverpool? | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: INDOSPORT

INDOSPORT

·20 November 2023

Bedah Kualitas Raphinha, Bisakah Gantikan Peran Mo Salah di Liverpool?

Gambar artikel:Bedah Kualitas Raphinha, Bisakah Gantikan Peran Mo Salah di Liverpool?

INDOSPORT.COM – Klub Liga Inggris (Premier League), Liverpool, meneruskan pencariannya untuk mendapat pengganti Mohamed Salah dengan menyasar nama Raphinha.

Winger milik Barcelona itu menjadi target terbaru Liverpool menyusul adanya potensi Mo Salah angkat kaki di akhir musim ini.


Video OneFootball


Sebagai informasi, Mo Salah menjadi target klub Arab Saudi. Sehingga, Raphinha dinilai bisa menjadi salah satu opsi untuk menggantikannya.

Kemungkinan Mo Salah hijrah ke Arab Saudi pun terbuka lebar di akhir musim nanti, mengingat kontraknya hanya akan menyisakan satu tahun saja.

Dengan kontrak tersisa setahun, Liverpool jelas tak ingin berjudi dan siap melepas penyerang asal Mesir itu jika ada tawaran masif dari Arab Saudi.

Alhasil untuk berjaga-jaga, klub berjuluk The Reds itu pun mulai mencari pengganti sepadan bagi Mo Salah di Januari 2024 mendatang.

Alasan untuk mencarinya di Januari 2024 pun tak lepas dari ketakutan Liverpool jika nantinya setiap klub meminta mahar besar untuk pemainnya.

Jika Liverpool memilih mencari pengganti Mo Salah di akhir musim, maka semua klub akan mengetahui The Reds punya uang besar dari hasil penjualannya.

Karenanya, Liverpool akan mencari pengganti di Januari yang punya harga lebih miring. Sehingga nama Raphinha menjadi salah satu nama yang dibidik.

Apalagi winger berusia 26 tahun itu tengah mendapati ketidakjelasan di Barcelona usai namanya mulai tersisih dari Starting Line Up.

Bahkan beredar kabar Barcelona ingin melepasnya dengan harga yang sama saat memboyongnya dari Leeds United, yakni sekitar 65 juta euro.

Lihat jejak penerbit