Bola.net
·19 Februari 2024
In partnership with
Yahoo sportsBola.net
·19 Februari 2024
Bola.net - Bos Bayer Leverkusen, Xabi Alonso, dikabarkan lebih tertarik menangani Liverpool ketimbang Bayern Munchen pada musim 2024/2025 mendatang.
Karier kepelatihan Alonso memang baru seumur jagung. Tapi ia sudah mendapat banyak pujian.
Pasalnya ia bisa memoles Leverkusen menjadi tim top. Padahal ia baru menukangi tim tersebut pada 2022 lalu.
1 dari 4 halaman
Xabi Alonso punya potensi jadi pelatih top. Jadi tak heran apabila ia kemudian disebut diincar sejumlah klub top Eropa.
Dari Spanyol, ia disebut diincar Barcelona. Mereka butuh arsitek baru sepeninggal Xavi.
Ada juga rumor ketertarikan dari mantan klubnya, Real Madrid. Ia disebut bisa jadi suksesor Carlo Ancelotti.
Dari Inggris, ia dikabarkan diincar oleh Liverpool. Alonso diklaim akan jadi penerus yang cocok bagi Jurgen Klopp.
Terbaru, ada rumor ia dibidik oleh Bayern Munchen. Sekarang ini performa tim Bavaria itu di tangan Thomas Tuchel memang kurang memuaskan.
2 dari 4 halaman
Pelatih Bayer Leverkusen Xabi Alonso. (c) AP Photo/Martin Meissner
Di antara semua klub itu, Liverpool kini disebut berada dalam posisi terdepan dalam perburuan Xabi Alonso. Pasalnya Alonso diklaim lebih memilih merapat ke skuad The Reds.
Laporan ini diklaim oleh Foot Mercato. Laporan itu mengklaim Alonso enggan gabung Bayern Munchen.
Sekarang ini Alonso memang masih terikat kontrak sampai 2026 di Leverkusen. Namun ia bisa cabut lebih cepat apabila ada tawaran dari Liverpool, Real Madrid, atau Bayern Munchen.