Bayern Muenchen Vs Man United - Harry Kane Sering Mejan Lawan Setan Merah, Die Roten dalam Bahaya | OneFootball

Bayern Muenchen Vs Man United - Harry Kane Sering Mejan Lawan Setan Merah, Die Roten dalam Bahaya | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bolasport.com

Bolasport.com

·18 September 2023

Bayern Muenchen Vs Man United - Harry Kane Sering Mejan Lawan Setan Merah, Die Roten dalam Bahaya

Gambar artikel:Bayern Muenchen Vs Man United - Harry Kane Sering Mejan Lawan Setan Merah, Die Roten dalam Bahaya

BOLASPORT.COM - Penyerang Bayern Muenchen, Harry Kane, mempunyai statistik gol yang buruk saat berhadapan dengan Manchester United.

Babak penyisihan grup Liga Champions 2023-2024 akan dimulai pada tengah pekan ini.


Video OneFootball


Salah satu laga menarik yang akan tersaji adalah pertemuan antara Bayern Muenchen dan Manchester United dari Grup A.

Dalam laga tersebut, Die Roten akan bertindak sebagai tuan rumah dengan menjamu Man United.

Duel Bayern Muenchen vs Manchester United akan digelar di Allianz Arena, Rabu (20/9/2023) waktu setempat atau Kamis pukul 02.00 WIB.

Kedua tim menatap laga ini dengan performa yang bertolak belakang.

Bayern Muenchen tampil perkasa dengan tidak terkalahkan dalam empat laga pertamanya di Bundesliga 2023-2024.

Rinciannya, mereka memetik tiga kemenangan dan satu hasil imbang.

Performa tersebut sangat jomplang apabila dibandingkan dengan Man United.

Setan Merah sudah menelan tiga kekalahan dari lima laga pertama di Liga Inggris musim ini.

Dua kekalahan di antaranya bahkan dialami Man United secara beruntun.

Usai dibungkam Arsenal 1-3 di Emirates Stadium, Man United kemudian dicundangi Brighton & Hove Albion dengan skor identik di Old Trafford.

Jika melihat performa tersebut, wajar bila banyak pihak lebih mengunggulkan pasukan Thomas Tuchel.

Namun, masalahnya bomber anyar Muenchen, Harry Kane, punya catatan buruk saat bersua The Red Devils.

Seperti diketahui, Kane merupakan salah satu rekrutan anyar FC Hollywood pada musim panas 2023 kemarin.

Striker timnas Inggris itu diboyong dari Tottenham Hotspur dengan biaya 100 juta pounds (sekitar Rp1,9 triliun).

Pernah membela Spurs memang membuat Kane kerap berhadapan dengan Man United.

Namun, dikutip BolaSport.com dari Transfermarkt, Kane ternyata kurang tajam di depan gawang dalam 19 laga kontra Man United.

Penyerang berusia 30 tahun itu tercatat hanya lima kali menjebol gawang The Red Devils.

Bahkan, Kane tampil mejan dalam laga kandang dan tandang melawan Man United pada Liga Inggris musim lalu.

Kondisi tersebut bisa menjadi sinyal bahaya untuk Bayern Muenchen.

Di sisi lain, ini menjadi kesempatan bagi Man United untuk membuat kejutan di Allianz Arena.

Lihat jejak penerbit