Bola.net
·26 Februari 2025
Badai Biru Chelsea Menerjang Southampton sampai Kocar-kacir di Stamford Bridge

In partnership with
Yahoo sportsBola.net
·26 Februari 2025
Bola.net - Chelsea menunjukkan kelasnya dengan kemenangan telak 4-0 atas Southampton dalam laga Premier League 2024/2025 di Stamford Bridge, Rabu (26/2). Pasukan Enzo Maresca tampil dominan sejak menit pertama, mengontrol permainan dengan pressing agresif dan serangan yang terorganisir.
Gol pembuka datang melalui Christopher Nkunku pada menit ke-24. Gol ini menjadi titik balik bagi The Blues untuk semakin menggila. Tak butuh waktu lama, Pedro Neto menggandakan keunggulan Chelsea. Berawal dari assist cermat Nkunku, Neto melepaskan tembakan yang tak mampu dihalau kiper lawan. Babak pertama ditutup dengan keunggulan 3-0 setelah Levi Colwill mencetak gol lewat sundulan akurat hasil umpan tendangan bebas Neto.
Di babak kedua, Chelsea tetap mendominasi, tapi Cole Palmer dan Neto sempat melewatkan peluang emas. Marc Cucurella akhirnya menegaskan kemenangan The Blues dengan gol keempat pada menit ke-78. Gol itu lahir dari operan Tyrique George, pemain muda yang baru masuk di babak kedua.