Argentina vs Australia, Lionel Scaloni Ragukan Angel Di Maria Main | OneFootball

Argentina vs Australia, Lionel Scaloni Ragukan Angel Di Maria Main | OneFootball

Icon: sportstars.id

sportstars.id

·3 Desember 2022

Argentina vs Australia, Lionel Scaloni Ragukan Angel Di Maria Main

Gambar artikel:Argentina vs Australia, Lionel Scaloni Ragukan Angel Di Maria Main

AL RAYYAN – Pelatih Lionel Scaloni tengah dipusingkan dengan Angel Di Maria yang diragukan main pada laga Argentina vs Australia. Laga tersebut merupakan babak 16 besar Piala Dunia 2022.

Di Maria diragukan main karena masih menderitaa cedera. Di Maria alami cedera saat Argentina hancurkan Polandia sehingga harus ditarik di babak kedua.


Video OneFootball


Pada awalnya, Pelatih Argentina, Lionel Scaloni, mengatakan bahwa pergantian yang dilakukannya itu ditujukan sebagai pencegahan cedera. Namun, media Argentina, TyC Sports, melaporkan Di Maria alami tanda-tanda cedera otot.

Akan tetapi, ada pula laporan yang menyebutkan bahwa pemain berusia 34 tahun itu didiagnosis menderita kontraktur pada paha kirinya. Alhasil, tak jelas apakah dia bakal mentas melawan Australia pada Minggu (4/12/2022) dini hari WIB atau tidak.

Yang jelas, Scaloni menyatakan masih harus melihat kondisi Di Maria lebih dulu pada sesi latihan terakhir Argentina nanti. Setelah itu baru akan diputuskan apakah dia bisa bermain atau tidak kontra Socceroos –julukan Australia- di Ahmad bin Ali Stadium, Al Rayyan, Qatar.

“Kemarin (Kamis waktu Qatar) adalah hari pemulihan bagi kebanyakan orang, itulah mengapa latihan kemarin adalah untuk menganalisis permainan Australia. Latihan sore ini akan memberi kita gambaran yang lebih jelas,” kata Scaloni dilansir dari Mundo Albiceleste, Sabtu (3/12/2022).

Lihat jejak penerbit