Bola.com
·27 April 2024
Anggap Uzbekistan Tim yang Kuat, Marc Klok Pede Timnas Indonesia U-23 Menang: Lawan Australia dan Korsel Saja Bisa!

In partnership with
Yahoo sportsBola.com
·27 April 2024
Bola.com, Bandung - Gelandang Persib Bandung, Marc Klok menilai Timnas Indonesia U-23 akan kesulitan melawan Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024 di Abdullah bin Khalifa Stadium, Senin (29/4/2024) malam WIB.
Sebab, Uzbekistan menurut Marc Klok merupakan lawan yang cukup kuat dan pemain-pemainya memiliki postur bertubuh besar.
Advertisement
“Jadi saya rasa ini sulit karena Uzbekistan adalah tim dengan pemain-pemain yang bertubuh besar posturnya,” jelas Marc Klok di Stadion Persib, Bandung, Sabtu (27/4/2024).
“Namun, jika kami bisa menang atas Australia dan Korea, kenapa tidak kita meraih kemenangan melawan Uzbekistan. Jadi tentunya saya antusias untuk menyaksikan pertandingan ini,” lanjut gelandang Timnas Indonesia itu.
Langsung
Langsung
Langsung